visitaaponce.com

Banjir di Trans-Kalimantan Desa Tumbang Nusa makin Tinggi

Banjir di Trans-Kalimantan Desa Tumbang Nusa makin Tinggi
Banjir di Jalan Trans Kalimantan Desa Tumbang Nusa.(DOK Dishub Kalteng.)

BANJIR yang terjadi di jalan Trans-Kalimantan yang menghubungkan Palangka Raya, Kalteng, dengan Banjarmasin, Kalsel, di Desa Tumbang Nusa Kecamatan Jabiren Raya, Kabupaten Pulang Pisau, Kalteng, semakin tinggi. 

Ketinggian air yang mencapai hampir 1 meter itu mengharuskan para pengguna jalan harus berhati-hati agar tidak terjebak di lobang di badan jalan yang tertutup air.

Yani, 35, seorang sopir travel Palangka Raya-Banjarmasin, mengaku hampir tiga hari ini untuk sementara tidak menjalankan mobilnya karena banjir semakin tinggi. "Saya tidak berani melintasi daerah banjir katena takut mesin mobil masuk air sehingga bisa berakibat mogok," ujarnya saat ditemui di Bundaran Burung Palangka Raya, Minggu (21/11).

Dia mengatakan saat ini banjir semakin tinggi bahkan sudah mencapai hampir 1 meter dan berbahaya untuk dilewati dan mobil kecil terutama jenis kendaraan city car. 

Baca juga: Hujan Dua Hari, Tiga Kecamatan di Kota Maumere Kebanjiran

Sebelumnya, dalam Dinas Perhubungan Kalteng dalam akun resminya menyebutkan saat ini banjir di Tumbang Nusa sudah mencapai ketinggian 84-87 cm dan sudah tidak mungkin dilalui oleh mobil kecil. "Pengguna mobil kecil diimbau tidak melewati titik banjir sampai kondisi debit air menurun dan dapat dilalui," tulis akun Dishub Kalteng. (OL-14)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Wisnu

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat