visitaaponce.com

Polisi Gerebek Orang Judi Sabung Ayam saat Warga Tarawih

Polisi Gerebek Orang Judi Sabung Ayam saat Warga Tarawih
Ilustrasi.(Antara/Wira Suryantala.)

KEPOLISIAN Sektor (Polsek) Dolo, Sigi, Sulawesi Tengah, menggerebek judi sabung ayam yang berlangsung saat umat Islam melaksanakan salat tarawih di kabupaten itu. Padahal Ramadan seharusnya diisi dengan perbuatan-perbuatan yang bermanfaat dan bernilai ibadah.

"Informasi ada perjudian itu dari warga juga. Setelah dapat laporan, kami langsung bertindak melakukan penggerebekan," terang Kapolsek Dolo Ajun Komisaris Jimmy Tobing, Kamis (21/4).

Menurut Jimmy, saat digerebek pada Rabu (20/4) malam, judi sabung ayam tersebut dilakukan di rumah milik warga bernama Nyoto. "Memang mereka mulai berjudi saat salat tarawih berlangsung. Saat digerebek, mereka tidak bisa mengelak," tegasnya.

Dalam penggerebekan itu, lanjut Jimmy, empat warga sempat diamankan. Mereka berinisial Sf, 26, Rh, 39, Fj, 44, dan Iw, 46.

Baca juga: Waspadai 54 Titik Rawan Macet Saat Mudik Lebaran di Jateng

"Saat ini mereka masih diperiksa. Semua tentu diproses hukum. Mereka yang melarikan diri saat digerebek masih didalami," katanya.

Selain mengamankan empat warga, Polsek Dolo juga menyita tiga ayam, satu ring arena, 12 sepeda motor, satu tas pinggang hitam, satu kurungan ayam dari besi, dua handphone, tiga dompet warna hitam, dan uang tunai sebesar Rp765.000. "Bulan suci ini harusnya kita fokus untuk meningkatkan nilai ibadah dan ketakwaan kepada Tuhan serta menghindari perbuatan yang dilarang oleh agama dan hukum," tandas Jimmy. (OL-14)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Wisnu

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat