visitaaponce.com

Pertamina Akan Tindak SPBU Layani Pengerit BBM Bersubisi

Pertamina Akan Tindak SPBU Layani Pengerit BBM Bersubisi
Ilustrasi - Pertamina Sumatera Bagian Selatan (Sumbangsel) akan menindak tegas jika ada SPBU yang berani melayani pengerit tersebut.(MI/Haryanto Mega)

FENOMENA pembelian Bahan Bakar Minyak (BBM) Bersubsidi jenis Pertalite berulang kali alias pengerit, terus terjadi hampir di seluruh Stasiun Pengisian Bahan Bakar Minyak (BBM) di Provinsi Bangka Belitung (Babel). Pengerit biasanya menggunakan kendaraan roda dua (sepeda motor). Pertamina Sumatera Bagian Selatan (Sumbangsel) akan menindak tegas jika ada SPBU yang berani melayani pengerit tersebut.

Sales Area Manager Patra Niaga Retail Bangka Belitung PT Pertamina Sumbagsel Adeka Sangtraga Hitapriya mengatakan pihaknya akan terus berupaya agar penyaluran BBM di Babel tepat sasaran. Ia membenarkan adanya pengerit BBM di SPBU di Babel. Namun pihaknya berharap ada laporan dari masyarakat disertakan bukti agar bisa mengambil tindakan.

"Kita tidak bisa menindak SPBU kalau hanya omongan saja, Kita mohon masyarakat foto jika ada yang ngerit, nanti langsung lapor ke kami, baru kami bisa ambil tindakan," kata Adeka, Rabu (18/10).

Baca juga: Pepaya Jadi Bahan Bakar di Masa Depan

Pihaknya juga berharap Aparat Penegak Hukum (APH) mengambil tindakan jika ada masyarakat yang ngerit BBM. "Batasan kita hanya menindak SPBUnya, sedangkan untuk yang ngerit itu kewenangan APH," ujar Adeka.

Terlebih saat ngerit BBM masyarakat menggunakan sepeda motor dengan tangki yang sudah di modif. "Beli BBM bersubsidi berulang kali dengan sepeda motor terlebih tangki jelas salah, ini harus ditindak," ungkapnya.

Baca juga: Pemkab Demak Janji Sanksi Tegas Pabrik yang Cemari Lingkungan

Menurutnya pertamina wilayah Sumbangsel sampai saat ini sudah menindak 18 SPBU di Babel lantaran menyalahi aturan dalam distribusi BBM bersubsidi. "Kita komit, tidak main main, sudah 18 SPBU di Beri sanksi mulai dari teguran, Hentikan Pasokan dan terberat dicabut untuk penyaluran BBMnya," imbuhnya.

Adeka kembali menegaskan SPBU di Babel untuk melakukan penyaluran BBM subsidi sesuai aturan jangan bandel, karena pastikan akan ada sanksi. (Z-3)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Thalatie Yani

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat