visitaaponce.com

Galang Dukungan, Relawan Mas Gibran Gelar Pembagian Sembako di Sumut

Galang Dukungan, Relawan Mas Gibran Gelar Pembagian Sembako di Sumut
Untuk mendapat dukungan suara, Relawan Mas Gibran membagikan sembako di Kota Medan, Sumut, Minggu (26/11).(Ist)

PADA Minggu (26/11), Relawan Mas Gibran menyelenggarakan kegiatan pembagian sembako di Sumatera Utara (Sumut) dan Sulawesi Barat (Sulbar).

Relawan Mas Gibran mengatakan pembagian sembako bertujuan untuk meringankan beban kebutuhan sehari-hari masyarakat dan memperkuat hubungan sosial dan solidaritas di antara masyarakat.

Pembagian sembako juga, menurut Relawan Mas Gibran, agar masyarakat ikut berpartisipasi dalam mensukseskan Pilpres 2024 yang aman dan damai.

Baca juga: Himpun Dukungan, Relawan Mas Gibran Bagikan Sembako dan Gelar Futsal

Kegiatan pembagian sembako di Sumut dilaksanakan di Jl. Perjuangan Sei Kerahilir. Warga yang berharap mendapat sembako gratis antusias berdatangan.

Maria Simanjuntak,  warga yang mendapat sembako, mengungkapkan rasa terima kasihnya, "Kami merasa sangat bersyukur akan perhatian yang diberikan oleh relawan Mas Gibran terhadap kondisi kami," ucapnya.

"Bantuan sembako ini sangat membantu kebutuhan kami hidup kami. Saya mendukung Mas Gibran di Pemilu nanti,” kata Maria.

Baca juga: Pasangan AMIN akan Mulai Kampanye di Jakarta dan Surabaya

Sementara itu, anggota DPD Relawan Mas Gibran Medan,  Anco Silitonga, mengatakan bahwa adanya kegiatan pembagian sembako yang dilaksanakan untuk membantu masyarakat yang membutuhkan.

Di Jalan Sutomo, Perintis Kota Medan, Kecamatan Medan Timur, Kota Medan, pembagian sembako juga didatangi sejumlah warga yang mendapat sembako cuma-cuma.

Amin Sitorus, warga yang mendapat sembako, mengatakan, "Terima kasih kepada Mas Gibran dan timnya, apa yang kalian berikan pada kami sangat berguna untuk kebutuhan sehari-hari."
 
Relawan Mas Gibran melakukan kegiatan yang sama dengan membagikan sembako gratis juga dilakukan di Jl. Pababari, Kelaraha Rimuku, Kecamatan Mamuju, Kabupaten Mamuju, Sulawesi Barat.

Baca juga: Temui Anies Baswedan, Gerakan Nusantara Deklarasikan Dukungan untuk Amin

Dalam setiap sesi kegiatan pembagian sembako, warga setempat menyampaikan terima kasih atas upaya yang dilakukan Relawan Mas Gibran.

Dua warag yang dapat sembako, Yusri dan Fitria, menyampaikan, “Kami sangat bersyukur atas kehadiran Relawan Mas Gibran yang telah membantu meringankan beban hidup kami. Semoga Allah membalas kebaikan mereka.”
 
Anggota DPD Relawan Gibran setempat, Sudirman, juga mengatakana,“Inisiatif Relawan Mas Gibran sangat menggembirakan dan berdampak positif bagi masyarakat Sulawesi Barat. Kegiatan ini mencerminkan semangat gotong royong yang harus terus kita pupuk.” (RO/S-4)
 

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Deri Dahuri

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat