visitaaponce.com

Tabloid Indonesia Maju Beredar Semakin Masif di Jateng

Tabloid Indonesia Maju Beredar Semakin Masif di Jateng
Tabloid Indonesia Maju makin masif menyebar di Jawa Tengah(AFP)

PEREDARAN Tabloid Indonesia Maju dengan memajang kampanye dan gambar Capres-Cawapres Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka semakin masif di beberapa daerah di Jawa Tengah. Badn Pengawasan Pemilu (Bawaslu) mulai bertindak.

Pemantauan Media Indonesia Sabtu (9/22) warga di beberapa daerah semakin dihebohkan peredaran tabloid Indonesia Maju dengan memajang kampanye dan gambar Capres-Cawapres Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka. Tidak hanya ditaruh di wsrung-warung atau kios tabloid juga disebarkan di beberapa
rumah warga.

Selain tabloid banyak ditemukan di Solo, juga terlihat di Salatiga dan Demak hingga menjadikan suasana cukup ramai, apalagi isi tabloid Indonesia Maju tersebut berisikan gambar dan kampanye pasangan calon Capres-Cawapres nomor urut 2.

Baca juga: Suara Pendukung Prabowo di Jabar Diyakini Pindah ke Amin

"Tiba-tiba sudah ada di meja warung menumpuk, tidak tahu siapa yang menaruh," ujar Karyono, pemilik warung di Salatiga.

Sedangkan warga Guntur, Kabupaten Demak Wardi juga mengaku kaget karena pagi saat keluar rumah setelah bangun tidur mendapati tabloid tersebut di teras rumah, hal itu juga terjadi pada beberapa warga lain, sehingga membuat kehebohan apalagi diketahui penerima tabloid Indonesia Maju tersebut diketahui timses capres-cawapres lain.

Baca juga: Suara Pendukung Prabowo di Jabar Diyakini Pindah ke Amin

Ketua Bawaslu Demak Ulin Nuha mengatakan telah mendapatkan laporan penyebaran tabloid Indonesia Maju tersebut, bahkan banyak warga telah mendapat kiriman sehingga diminta kepada seluruh jajaran untuk melakukan penelusuran lebih lanjut, karena hal itu berpotensi menimbulkan kegaduhan.

"Kami minta epada semua peserta pemilu dan tim relawan paslon agar melakukan kampanye dengan etika dan saat kampanye  memberi tembusan kepada Bawaslu agar dapat melakukan pengawasan secara maksimal," ujar Ulin Nuha.

Ketua Bawaslu Kota Salatiga Dayusman Junus mengaku  telah melakukan pencegahan peredaran tabloid Indonesia Maju tersebut per Senin (4/12) lalu, yakni penyebaran terjadi di Jalan Jenderal Soedirman Kota Salatiga atau Pasar Raya Salatiga.

"Kami telah menghentikan peredaran tabloid itu, karena mereka melakukan kegiatan tanpa pemberitahuan dan akhirnya mereka menghentikan kegiatan penyebaran tabloid tersebut," kata Dayusman.

Tabloid Indonesia Maju berisi delapan halaman dengan konten visi misi, gambar dan kiprah perjalanan pasangan Capres-Cawapres Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka.

"Melihat isi tabloid tersebut tidak melanggar aturan karena hanya berisi ajakan atau kampanye," imbuhnya. (Z-10)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Gana Buana

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat