visitaaponce.com

Harga Beras Lokal Naik di Pasar Gedhe Klaten

Harga Beras Lokal Naik di Pasar Gedhe Klaten
Pedagang Pasar Gedhe Klaten, Jawa Tengah(MI/Djoko Sardjono)

HARGA beras lokal di pedagang Pasar Gedhe Klaten, Jawa Tengah, naik lagi mulai akhir pekan lalu. Sekarang, harga beras ini naik Rp1.000 per kilogram.

Salah satu pedagang di pasar tradisional tersebut, Arny, mengatakan harga jual beras lokal saat ini naik dari Rp15.500 menjadi Rp16.500 per kg.

“Beras lokal, hari ini, saya jual Rp16.500 per kg, atau Rp82.500 per pak lima kilogram,” jelasnya kepada Media Indonesia di kiosnya, Minggu (11/2).

Baca juga : Harga Beras di Sejumlah Pasar Batam Alami Kenaikan

Padahal, harga jual beras lokal kemasan lima kilogram itu, pekan lalu, hanya Rp75.000, tapi mulai hari ini harga jual naik menjadi Rp82.500 per pack.

Menurut Arny, beras lokal di pasar mahal disebabkan harga pasokan beras dari penggilingan padi sekarang juga sudah tinggi, yakni Rp15.500 per kg.

“Saya jual beras lokal ini ambil untung Rp1.000 per kg. Tetapi, belum dihitung biaya plastik dan angkutan. Jadi, untungnya mepet sekali,” ungkapnya.

Baca juga : Harga Beras di Palu Kembali Naik

Sementara itu, ketersediaan beras di Kabupaten Klaten aman untuk tiga bulan ke depan. Saat ini, stok beras di Gudang Klaten ada 2.267,7 ton.

“Ya, stok beras aman untuk tiga bulan ke depan. Pun, stok akan bertambah saat panen raya,” kata Febru, Kepala Gudang 308 Meger, Klaten. (JS/Z-7)

Baca juga : Beras Mahal Warga Palu Kurangi Pembelian

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat