visitaaponce.com

Jokowi Dapat Hadiah Raket dari Peraih Emas Paralimpiade

Jokowi Dapat Hadiah Raket dari Peraih Emas Paralimpiade
Presiden Jokowi menyampaikan arahan kepada kontingen Indonesia peserta Paralimpiade Tokyo 2020.(Dok. Biro Pers Setpres)

PRESIDEN Joko Widodo menerima hadiah raket dari Leani Ratri Oktila, atlet bulu tangkis yang meraih medali emas di ajang Paralimpiade Tokyo 2021.

Adapun penyerahan raket dilakukan saat Kepala Negara menjamu para atlet di Istana Kepresidenan Bogor pada Jumat (17/9) ini. Raket yang diterima Jokowi, sapaan akrabnya, merupakan senjata yang dipakai Leani saat berlaga dan menumbangkan pasangan asal Prancis di babak final.

Sebagai gantinya, perempuan asal Riau itu meminta Presiden untuk menandatangani raketnya yang lain. Lalu, raket tersebut dibawa pulang oleh Leani.

Baca juga: Leani, Peraih 2 Medali Emas dan 1 Perak dapat Bonus Rp13,5 miliar

Jokowi pun membubuhi tanda tangan di atas grip raket berwarna kuning milik Leani. Dalam kesempatan itu, Kepala Negara juga memberikan bonus bagi seluruh atlet sebagaimana telah dijanjikan pemerintah.

Bonus terbesar diberikan kepada peraih medali emas, yakni mencapai Rp5,5 miliar. Kemudian, peraih medali perak dihadiahi uang sejumlah Rp2,5 miliar dan penyumbang medali perunggu diberikan Rp1,5 miliar.

Baca juga: Presiden Beri Bonus kepada seluruh Atlet Paralimpiade

Komisi juga diberikan kepada seluruh atlet peserta Paralimpiade Tokyo 2020 yang tidak meraih juara dan juga para pelatih. Jokowi berharap bonus tersebut dapat melecut semangat atlet untuk berjuang lebih keras dalam meraih prestasi dan mengharumkan nama bangsa.

"Semoga ini dapat menjadi inspirasi dan motivasi bagi kita semua, baik atlet maupun masyarakat, untuk terus bekerja keras. Meraih yang terbaik bagi bangsa dan negara," pungkas Presiden.(OL-11)
 




Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat