visitaaponce.com

Kritik Wasit, Embiid Didenda Rp216,5 Juta

Kritik Wasit, Embiid Didenda Rp216,5 Juta
Pemain Philadephia 76ers Joel Embiid(AFP/Cole Burston/Getty Images)

BINTANG Philadelphia 76ers Joel Embiid dijatuhi denda sebesar US$15 ribu (sekitar Rp216,5 juta) oleh NBA karena mengkritik wasit selepas Gim 4 putaran pertama playoff Wilayah Timur melawan Toronto Raptors.

Di pertandingan yang dilangsungkan di Scotiabank Arena, Ontario, Kanada, Minggu (24/4) itu, Sixers menelan kekalahan 102-110 dan Raptors memperpanjang napas serta memangkas ketertinggalan mereka di seri ini jadi 1-3.

Selepas pertandingan, Embiid secara frontal melontarkan komentar sindiran dengan tuduhan bahwa para wasit memihak Raptors.

Baca juga: Pelicans Imbangi Suns, Nuggets Beri Perlawanan

"Mereka melakukan pekerjaan yang luar biasa. Saya mengagumi pekerjaan mereka hari ini," kata Embiid merujuk pada para wasit, dikutip Selasa (25/4).

"Bagi saya, mereka seperti sudah punya pekerjaan ketika datang malam ini. Dan mereka melakukannya dengan baik. Jadi, selamat untuk mereka," tambahnya.

Pelatih kepala Raptors Nick Nurse juga beberapa kali mengeluhkan kepemimpinan wasit sepanjang seri ini, tetapi ia tidak dijatuhi denda.

Sixers dan Raptors akan bertemu di Gim 5, yang akan dimainkan di Wells Fargo Center, Pennsylvania, Selasa (36/4) WIB. (Ant/OL-1)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat