visitaaponce.com

Butler Pimpin Heat Tekuk Bulls dan Melaju ke Babak Playoff NBA

Butler Pimpin Heat Tekuk Bulls dan Melaju ke Babak Playoff NBA
Bintang Miami Heat Jimmy Butler melepaskan tembakan dalam laga play-in NBA melawan Chicago Bulls.(AFP/Bryan Cereijo/Getty Images)

JIMMY Butler membara untuk memimpin Miami Heat membakar Chicago Bulls 102-91, Sabtu (15/4) WIB, untuk meraih tiket ke babak playoff NBA melawan tim terbaik NBA Milwaukee Bucks.

Bulls berhadapan dengan Heat setelah menyapu bersih tiga pertemuan antara kedua tim di musim reguler. Pertemuan antara Bulls dan Heat berlangsung ketat hingga hingga akhir laga ketika Butler, ditunjang oleh tembakan tiga angka Max Strus, mengamankan kemenangan untuk tim besutan Erik Spoelstra itu.

Butler membukukan 31 poin sama dengan raihan Strus, yang melesakkan 7 dari 12 upaya tembakan tiga angka, termasuk satu saat waktu menyisakan 1:14 untuk membawa Heat memimpin 96-91.

Baca juga: LaVine Pimpin Bulls Kalahkan Raptors di Laga Play-In

Bagi Strus, yang merupakan penggemar Bulls karena tinggal di Chicago dan sempat memperkuat Bulls sebelum dilepas dan kemudian bergabung dengan Heat, kemenangan ini sangat manis.

"Kemenangan ini sangat penting. Tidak peduli siapa yang kami hadapi, kami harus menang karena kami tidak mau musim kami berakhir begitu saja," tegas Strus.

"Kami masih ingin bermain dan rasanya senang bisa menang. Namun, saya merasa sedih karena harus mengalahkan mereka, saya tidak bisa bohong," lanjutnya.

Baca juga: Patuk Heat, Hawks Amankan Posisi Playoff

Strus mengamankan kemenangan Heat lewat tiga lemparan bebas ketika dia dilanggar Alex Caruso saat berusaha melepaskan tembakan tiga angka.

Heat unggul 14 poin di kuarter pertama namun raihan 12-2 Bulls di kuarter ketiga membuat kedudukan sama kuat 56-56.

Slam dunk Zach LaVine membawa Bulls unggul untuk pertama kalinya sejak awal laga dan tiga tembakan tiga angka di awal kuarter keempat dari Coby White membawa Bulls unggul 90-87.

Namun, Butler dan Strus kemudian menggebrak.

Butler dilanggar saat melakukan lay-up dan Bam Adebayo, yang membukukan 17 rebound, melesakkan dua tembakan bebas setelah dilanggar Nikola Vucevic untuk membuat kedudukan menjadi 93-90.

Butler kemudian memberikan assist untuk Strus yang melesakkan tembakan tiga angka dan kemudian memastikan kemenangan Heat dari garis lemparan bebas.

Di kubu Bulls, DeMar DeRozan menjadi pencetak angka terbanyak dengan 26 poin dan sembilan assist.

Heat tidak memiliki banyak waktu untuk berpesta karena laga playoff mereka melawan Bucks akan dimulai dengan Gim 1 di Milwaukee pada Senin (17/4) WIB. (AFP/Z-1)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat