visitaaponce.com

Gregoria Menang Lawan Wakil Thailand di Tiongkok Master 2023

Gregoria Menang Lawan Wakil Thailand di Tiongkok Master 2023
Tunggal putri Indonesia Gregoria Mariska Tunjung(X @INABadminton)

TUNGGAL putri bulu tangkis Indonesia Gregoria Mariska Tunjung berhadapan dengan wakil Thailand Busanan Ongbamrungphan di seri pertama Tiongkok Masters 2023.

Di pertandingan yang digelar di Shenzhen Bay Gymnasium, Rabu (22/1) itu, Gregoria berhasil menang dua gim langsung dengan skor 21-16 dan 21-10.

Gregoria mengaku sempat kesulitan beradaptasi dengan lapangan pertandingan pada gim pertama. Hal itu karena ia mengaku belum sempat melakoni latihan terlebih dahulu.

Baca juga: Fajar/Rian Singkirkan Wakil Jepang di Tiongkok Master 2023

"Jadi di gim pertama saya masih ada kesulitan. Saya harus menyesuaikan dengan kondisi lapangan lebih dulu," kata Gregoria dalam keterangannya, (22/11).

"Untungnya di gim kedua saya bisa bermain lebih bersih. Saya pun akhirnya bisa menang," imbuhnya.

Gregoria pun mengaku masih mengalami rasa sakit akibat kulit yang terkelupas pada kaki kiri saat melakoni pertandingan di Kumamoto Masters 2023 lalu.

Baca juga: Pasangan Ganda Putri Ana/Tiwi Mundur dari Tiongkok Master 2023

"Untuk telapak kaki, karena belum muncul kulit baru dan masih tipis, jadi masih terasa cukup perih dan panas. Tetapi karena dibalut busa, ini bisa mengurangi rasa sakit. Saat kaki salah menapak terasa sakit. Cuma, sejauh ini telapak kaki saya sudah makin oke," sebutnya.

Pada pertandingan selanjutnya, Gregoria ingin tampil lebih lepas tanpa memikirkan rasa sakit pada kaki kirinya dan memberikan hasil yang terbaik pada turnamen Tiongkok Masters tersebut.

"Untuk besok menghadapi babak kedua lawan Okuhara, saya mau mencoba bermain dengan tidak memikirkan rasa sakit. Saya mau fight sampai maksimal. Dan punya target melakukan yang terbaik di turnamen ini," pungkasnya. (Z-1)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat