visitaaponce.com

Cedera, Trae Young Absen Bela Hawks 4 Pekan

Cedera, Trae Young Absen Bela Hawks 4 Pekan
Pemain Atlanta Hawks Trae Young.(AFP/STACY REVERE )

PEMAIN Atlanta Hawks Trae Young dipastikan absen membela timnya setidaknya selama empat pekan karena cedera robek ligamen jari tangan kiri pada laga melawan Toronto Raptors akhir pekan lalu.

Young akan menjalani operasi pada Selasa (27/2) di Rumah Sakit Bedah Khusus di New York dan akan dievaluasi pemulihan cederanya selama empat pekan.

Absennya Young terjadi saat Hawks sedang sangat membutuhkan perannya untuk berjuang lolos ke pertandingan pascamusim NBA. Hawks yang saat ini berada di peringkat 10 klasemen NBA Wilayah Timur memiliki rekor 25 menang 32 kalah (25-32).

Baca juga : Tembakan Tiga Angka Trae Young Pastikan Hawks Terkam Celtics di Gim 5

Posisi 10 adalah peringkat terakhir bagi tim untuk bisa lolos ke babak playin, yang mengharuskan mereka berjuang memperebutkan dua tiket ke babak playoff. Di bawah Hawks, Brooklyn Nets mencatat 21-35.

Seperti dilansir dari Antara, Hawks juga menghadapi masalah kedalaman lini depan karena pemain center Onyeka Okongwu masih dalam masa pemulihan dari cedera jari kaki kirinya. Pelatih Hawks Quin Snyder mengatakan bahwa Okongwu belum akan tersedia dalam waktu dekat.

Absennya Trae Young sangat berdampak pada performa Hawks. Young yang masuk tim All-Star untuk ketiga kalinya pada tahun ini adalah pencetak poin tertinggi untuk Atlanta dengan rata-rata 26,4 poin dan 10,8 assist per gim. Dengan hilangnya Young, Dejounte Murray kemungkinan akan mengambil alih tugas utama dalam menangani bola.

Pertandingan musim reguler NBA akan berakhir pada pertengahan April 2024, yang berarti tersisa sekitar dua bulan lagi. Klub peringkat satu hingga enam di masing-masing klasemen Wilayah Barat maupun Timur akan langsung mendapatkan tiket babak playoff.

Sementara tim yang berada di urutan ketujuh sampai 10, harus menjalani babak playin terlebih dahulu untuk mendapatkan masing-masing dua tiket babak playoff baik untuk Wilayah Barat maupun Wilayah Timur. (Z-6)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Budi Ernanto

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat