visitaaponce.com

Gabung ke PSI Peluang Kaesang Pimpin Kota Depok Semakin Nyata

Gabung ke PSI Peluang Kaesang Pimpin Kota Depok Semakin Nyata
Kaesang Pangarep jadi kader PSI(Ist)

PELUANG Kaesang Pangarep putra bungsu Presiden Joko Widodo (Jokowi) maju di Pilkada Kota Depok 2024 dan menjadi Wali Kota makin terbuka lebar setelah resmi bergabung dengan Partai Solidaritas Indonesia (PSI).

Wakil Ketua DPW (Dewan Pimpinan Wilayah) PSI Kota Depok, Icuk Pramana Putra menyebut pihaknya akan terus berjibaku mendorong Kaesang Pangarep maju dalam Pilkada Kota Depok. Terlebih saat ini Kaesang sudah resmi bergabung dengan partai berlambang mawar itu.

"Mudah-mudahan ya, dengan gabungnya mas Kaesang jalan menuju Balai Kota Depok dan menjadi Wali Kota betul-betul menjadi kenyataan. Kaesang dinanti masyarakat Kota Depok," ujar Icuk, Minggu (24/9).

Baca juga: Politikus PDIP Tanggapi Santai Perihal Bergabungnya Kaesang ke PSI

Selain merebut kursi Wali Kota, Icuk meyakini masuknya Kaesang bisa memberikan dampak elektabilitas pada PSI. Bahkan, ia menyebut kans PSI lolos ke Parlemen Senayan makin terbuka lebar.

"Semoga majunya mas kaesang sebagai kader PSI bisa mendukung dan menambah daya dobrak PSI di tahun 2024," ucapnya.

Baca juga: Pilihan Politik Kaesang yang Berbeda dengan Jokowi Harus Dihargai

Paling tidak, kata Icuk, PSI akan lolos presidential thereshold atau ambang batas partai masuk DPR RI dengan minimal suara 4%. Beda dengan tahun 2019 ketika PSI memperoleh suara sekitar 2% dan gagal lolos ke Senayan.

"Mudah-mudahan PSI nggak 2% lagi," sebutnya.

Pasca bergabungnya Kaesang sebagai kader PSI, semakin memantapkan pilihan warga Kota Depok untuk memilih Kaesang sebagai Wali Kota di 2024.

"Kami optimis bakal terjadi perubahan signifikan di Kota Depok, " Suhaimi salah seorang pendekar Tapos, Minggu (24/9).

Jika Kaesang Wali Kota, sambung Suhaimi pungutan-pungutan liar (pungli) bakal punah. Seperti pungli sekolah, pungli parkir kendaraan bermotor, pungli pokok-pokok pikiran proyek penunjukan langsung (PL).

Dengan bergantinya kepemimpinan Depok 1 nanti, katanya

penerimaan peserta didik yang tiap tahun bermasalah akan sendirinya berubah.

"Setiap tahun PPDB di Kota Depok selalu diselimuti masalah, Setiap tahun ajaran baru selalu banyak siswa titipan karena ketidak berdayaan Dinas Pendidikan Kota Depok, " ucapnya.

Hampir seluruh SMP Negeri di Kota Depok, kata dia selalu dipenuhi siswa titipan.

":Mudah-mudahan kedepannya tidak ada lagi siswa titipan, tidak ada lagi pungli," tukasnya.

Untuk diketahui Kaesang Pangarep akhirnya resmi jadi kader Partai Solidaritas Indonesia, Sabtu (23/9). Kaesang Pangarep disebut akan menambah kekuatan baru PSI.

KTA PSI yang disebut friendship card diserahkan langsung oleh Ketua Umum DPP PSI Giring Ganesa didampingi para petinggi DPP PSI lainnya. Saat penyerahan tersebut Kaesang Pangarap didampingi istrinya Erina S Gudono.

"Secara resmi ketua umum kami bro Giring Ganesha menyerahkan friendship card," pungkas Icuk (Z-10)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Gana Buana

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat