visitaaponce.com

Demokrat Masuk Kabinet Puan Tanya Pak Jokowi

Demokrat Masuk Kabinet? Puan: Tanya Pak Jokowi
Puan Maharani (tengah) di kediaman eks Wakil Presiden Jusuf Kalla, Jakarta, Rabu (4/10).(MGN)

KETUA DPP PDIP Puan Maharani merespons soal kabar Partai Demokrat akan mendapat jatah menteri di Kabinet Indonesia Maju. Ia menekankan soal menteri merupakan hak prerogatif Presiden.

"Itu tanyanya Pak Jokowi. Itu prerogratif dari Presiden. Jadi saya tidak bisa menjawab hal tersebut karena itu prerogratif presiden," kata Puan di kediaman Wakil Presiden (Wapres) ke-10 dan ke-12 RI, Jusuf Kalla (JK), Jalan Brawijaya, Jakarta Selatan, Rabu, 4 Oktober 2023.

Isu Demokrat gabung ke kabinet berhembus usai Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) bertemu Presiden Joko Widodo (Jokowi). Puan menekankan meskipun tahu, ia tak akan mengungkapkan.

Baca juga : Ratusan Kader Demokrat Kota Tangerang Pindah ke Golkar

"Kalau saya tahu pun, saya tidak bisa bicara di sini. Yang harus menjawab pak Jokowi atau pihak istana. Jadi harus tanya ke istana," ucap Ketua DPR itu.

Sebelumnya, SBY bertemu Jokowi di Istana Bogor, Jawa Barat, Senin sore, 2 Oktober 2023. Pertemuan itu disebut bahas politik.

Baca juga : Kehadiran Demokrat Dinilai tak Berdampak Signifikan pada Elektabilitas Prabowo

"Pertemuan dua Presiden, Presiden RI ke-6 Pak SBY dan Presiden Jokowi tentu yang dibicarakan terkait politik kebangsaan dan politik kenegaraan," kata Deputi Badan Pemenangan Pemilu (Bappilu) DPP Partai Demokrat Kamhar Lakumani saat dikonfirmasi, Senin, 2 Oktober 2023. (MGN/Z-4)

 

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Zubaedah Hanum

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat