visitaaponce.com

Masinton Klaim Ganjar-Mahfud Bisa Menang Satu Putaran Jika Pemilu Jujur

Masinton Klaim Ganjar-Mahfud Bisa Menang Satu Putaran Jika Pemilu Jujur
Masinton Pasaribu mengeklaim Ganjar-Mahfud bisa menang Pilpres 2024 bila Pemilu berjalan secara jujur dan adil.(MI/Usman Iskandar)

ANGGOTA DPR Fraksi PDI Perjuangan (PDIP) Masinton Pasaribu mengeklaim pasangan calon presiden Ganjar Pranowo dan wakil presiden Mahfud MD bakal menang satu putaran Pilpres 2024. Kemenangan itu bisa diraih asalkan tahapan Pemilu 2024 hingga waktu pencoblosan dan penghitungan harus berjalan secara jujur dan adil.

“Tentu kita harus kawal agar bisa pemilu terselenggara dengan jujur, adil dan hasilnya bisa terpercaya,” tegas Masinton, Senin (13/11).

Masinton menyebut pihaknya bersama elemen-elemen relawan maupun organisasi lainnya saat ini tengah fokus untuk memenangkan Ganjar-Mahfud agar bisa keluar sebagai pemenang hanya dalam satu putaran.

Baca juga: Dugaan Keterlibatan BIN Dalam Sosialisasi Capres-cawapres Berbahaya untuk Demokrasi

Masinton kembali menegaskan bahwa PDIP yakin Ganjar-Mahfud bisa menang satu putaran Pilpres 2024 dengan catatan tak ada kecurangan saat Pemilu. “Kami yakin, kalau pemilu jujur, Ganjar-Mahfud bisa unggul satu putaran,” tandasnya.

Sebelumnya, Masinton mengemukakan Pemilu 2024 sudah diwarnai dengan penyelundupan hukum. Hal terkait putusan Mahkamah Konstitusi soal usia minimum capres-cawapres yang meloloskan putra Presiden Joko Widodo, Gibran Rakabuming Raka menjadi cawapres.

Baca  juga: Gandeng Generasi Z, Kawan Juang GP Gelar E-Sport di Subang dan Bandung

“Yang dipertanyakan oleh publik itu tentang adanya unsur dari, kalau saya membahasakannya, ada unsur penyelundupan sebenarnya terhadap kita lihat putusan MK itu," ungkap Masinton saat rilis survei Poltracking Indonesia, Jumat (10/11).

Apalagi, dugaan diperkuat dengan putusan Majelis Kehormatan Mahkamah Konstitusi (MKMK) yang menjatuhkan hukuman kepada hakim MK Anwar Usman pelanggaran etik berat. Anwar pun dicopot dari posisinya sebagai ketua MK.

"Tentu ini akan juga mempengaruhi tentang persepsi publik nantinya, kalau kita lihat bagaimana sebuah aturan bisa ditabrak dan kemudian terjadi penyelundupan itu," ungkap Masinton. (Z-3)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Thalatie Yani

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat