visitaaponce.com

Pemanggilan Wamenkumham Akan Dijadwalkan Kembali

Pemanggilan Wamenkumham Akan Dijadwalkan Kembali
KPK akan jadwalkan ulang pemanggilan Wamenkumham untuk kasus suap penerimaan gratifikasi(MI/Moh Irfan)

WAKIL Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia (Wamenkumham) Edward Omar Sharif Hiariej alias Eddy mangkir dari pemeriksaan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). Lembaga Antirasuah bakal menjadwalkan pemeriksaan ulang untuknya.

"Kami akan jdwal ulang kembali dan akan diinformasikan kembali," kata juru bicara bidang penindakan KPK Ali Fikri melalui keterangan tertulis, Kamis (7/12).

Eddy sejatinya bakal diperiksa sebagai tersangka kasus dugaan suap dan penerimaan gratifikasi. Namun, agenda itu batal karena wamenkumham tersebut mengaku sakit.

Baca juga: Wamenkumham Mangkir Panggilan KPK Karena Sakit

"Informasi yang kami peroleh ada konfirmasi tidak hadir karena sakit," ucap Ali.

Pengacara Eddy, Ricky Sitohang mengatakan kliennya sudah mau berangkat ke Gedung Merah Putih KPK pagi tadi. Tapi, mendadak penyakitnya kambuh.

Baca juga: Jokowi Mengaku Belum Terima Surat Pengunduran Diri Wamenkumham

Karenanya, kubu Eddy mengirimkan surat untuk penjadwalan uang. Ricky menyebut kliennya tidak bisa memaksakan diri untuk diperiksa.

"Akhirnya kita bikin surat permohonan kepada KPK untuk ditunda," ucap Ricky. (Z-10)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Gana Buana

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat