visitaaponce.com

Anies-Muhaimin Kampanye di Jawa Tengah Hari Ini

Anies-Muhaimin Kampanye di Jawa Tengah Hari Ini
Pasangan calon presiden dan wakil presiden Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar(MI/Ramdani)

Pasangan calon presiden dan wakil presiden nomor urut 1 Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar berkampanye ke Jawa Tengah dan Yogyakarta pada Sabtu atau hari ke-26 masa kampanye.

Menurut informasi yang diterima dari Kedeputian Media dan Informasi Tim Nasional Pemenangan (Timnas) Anies-Muhaimin (Amin), Anies dijadwalkan mengawali kampanyenya ke Brebes, Jawa Tengah.

Anies direncanakan bertemu relawan di Masjid Izzul Islam, pukul 14.35 WIB, dan melanjutkan perjalanannya ke kediaman H. Zubad Fahilatah pada pukul 15.00 WIB. Setelah itu capres dari Koalisi Perubahan tersebut dijadwalkan bertemu dengan para petani bawang merah.

Baca juga: Investasi dan Slepet, Kata yang Paling Banyak Diucap Muhaimin saat Debat

Kegiatan Anies berlanjut dengan mengunjungi pelaku usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) telur asin pada pukul 17.00 WIB. Dia akan mengakhiri kampanye dengan mengunjungi Pondok Pesantren Assalafiyah pada pukul 18.00 WIB.

Sementara, Muhaimin akan ke Kudus dan Demak di Jawa Tengah, lalu bergeser ke Yogyakarta. Di Kudus, ia akan menghadiri acara Amin-Preneur bersama 1.000 pelaku UMKM di Graha Idola Gebok, pukul 09.00 WIB. Muhaimin lalu melanjutkan agenda kampanye dengan mengunjungi K. H. Badawi Basyir di Pondok Pesantren Darul Falah pada pukul 11.00 WIB. Ia kemudian akan bergeser ke Demak untuk menghadiri acara Halaqoh Alumni Pondok Pesantren dan Kiai Kampung di Wisma Halim pada pukul 13.00 WIB.

Baca juga: Anies: Pertanyaan Gibran Cukup Dijawab Google

Muhaimin mengakhiri kampanye di hari ke-26 ini dengan menghadiri acara Haul Masyayikh di Pondok Pesantren al Munnawir, Yogyakarta, pada pukul 20.00 WIB. (Ant/Z-11)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Andhika

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat