visitaaponce.com

Jokowi Presiden Boleh Kampanye asal tidak Pakai Fasilitas Negara

Jokowi: Presiden Boleh Kampanye asal tidak Pakai Fasilitas Negara
Presiden Joko Widodo(MI)

Presiden Joko Widodo menyatakan, sebagai kepala negara, dirinya boleh mengampanyekan pasangan calon presiden dan wakil presiden yang berkontestasi di Pilpres 2024. Menurutnya, itu tidak menjadi masalah jika tidak menggunakan fasilitas negara.

"Ya boleh saja saya kampanye tapi yang penting tidak menggunakan fasilitas negara," ujar Jokowi kepada wartawan di Lapangan Udara (Lanud) Halim Perdanakusuma, Jakarta, Rabu (24/1).

Ia mengatakan presiden memiliki hak politik atau memberikan dukungan terhadap pasangan calon tertentu.

Baca juga: Jokowi Pose Dua Jari di Salatiga: Kan Menyenangkan

"Kita ini kan pejabat publik sekaligus pejabat politik. Masa begini tidak boleh, berpolitik tidak boleh. Boleh. Menteri juga boleh," ucapnya.

Sebelumnya, saat Jokowi melakukan kunjungan kerja ke Salatiga, Jawa Tengah, masyarakat mendapati sosok dari dalam mobil kepresidenan mengacungkan pose dua jari. Selama ini, pose itu diidentikkan dengan Pasangan Calon Presiden dan Wakil Presiden Nomor Urut 2 Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka, yang merupakan putra sulung Jokowi.

Baca juga: Jokowi Kalau Mau Kampanye untuk Prabowo-Gibran Mestinya Cuti

Netralitas Jokowi memang semakin dipertanyakan dalam beberapa waktu terakhir. Ia sempat bertemu calon presiden Prabowo Subianto dan para ketua umum dari partai koalisi pendukung Prabowo. (Z-11)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Andhika

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat