visitaaponce.com

Panglima TNI Ajak Semua Elemen Bangsa Bersatu Pasca Pemilu

Panglima TNI Ajak Semua Elemen Bangsa Bersatu Pasca Pemilu
Panglima TNI Agus Subiyanto ajak semua elemen bangsa bersatu pasca pemilu(Dok)

Panglima Tentara Nasional Indonesia (TNI) Jenderal TNI Agus Subiyanto, menghadiri kegiatan Halal Bi Halal Pimpinan Pusat Muhammadiyah, di Auditorium KH. Ahmad Azhar Basyir, Gedung Cendekia Universitas Muhammadiyah Jakarta (UM), Rabu (24/4). 

Agus Subiyanto menyampaikan ucapan selamat idul fitri pada seluruh warga persyarikatan Muhammadiyah. Ia bertutur bahwa dalam momen silaturahmi itu, diharapkan persatuan Indonesia tetap terjaga.

Hal itu berkaitan dengan upaya yang dilakukan oleh TNI bersama POLRI, tokoh agama, tokoh masyarakat, tokoh pemuda, dan seluruh masyarakat beberapa bulan ke belakang dalam mengawal penyelenggaraan Pemilu 2024.

Baca juga : Panglima TNI Ajak Semua Elemen Bangsa Bersatu Pasca Pemilu

“Apabila seluruh elemen Bersatu, maka persatuan bangsa ini akan terjaga dengan baik dan Indonesia bisa menjadi bangsa yang makmur, aman, adil dan sejahtera. Sudah beberapa bulan ini semenjak dilantik, kita mengawal proses Pemilu. Kami dengan KAPOLRI semua jajaran mengamankan proses pemilu sampai dengan hari ini,” ungkapnya.

Halal Bi Halal sekaligus agenda silaturrahim warga persyarikatan Muhammadiyah ini ditutup dengan doa oleh Wakil Ketua Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) Zulfa Mustofa. 

Hadir Ketua Umum PP Muhammadiyah Haedar Nashir, Ketua Umum PP Aisyiyah Salmah Orbayinah, serta seluruh jajaran. Turut hadir Duta Besar dari berbagai negara, KAPOLRI Jenderal Polisi Listiyo Sigit Prabowo,  Wakil Ketua MPR Hidayat Nur Wahid, Pimpinan Wilayah Muhammadiyah dan Aisyiyah, Unit Pembantu Pimpinan PP Muhammadiyah, organisasi otonom, Rektor UMJ Prof. Ma’mun Murod. (Z-8)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Putra Ananda

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat