visitaaponce.com

Pj Gubernur Heru Ingin JIS Jadi Lokasi Laga Piala Dunia U-17

Pj Gubernur Heru Ingin JIS Jadi Lokasi Laga Piala Dunia U-17
Jakarta International Stadium(MI/Rudi Kurniawansyah)

PENJABAT (Pj) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono memastikan akan berupaya maksimal agar Jakarta International Stadium (JIS) menjadi lokasi penyelenggaraan Piala Dunia U-17. Ia akan membuat stadion bertaraf internasional itu sesuai dengan keinginan FIFA. 

"Kita akan usahakan semua (perbaikan fasilitas) bisa selesai," ujar Heru ditemui di Stasiun LRT Halim, Jakarta Timur, Rabu (28/6). 

Heru menerangkan salah satu perbaikan fasilitas yang bakal dilakukan ialah akses masuk penonton. Jumlah akses masuk akan ditambah. 

Baca juga : Heru Budi: Renovasi JIS Untuk Piala Dunia U-17 Capai 95 Persen

"Ditambah nanti minggu depan saya sampaikan detailnya," jelasnya. 

Sebelumnya, Presiden Joko Widodo (Jokowi) memastikan akan mencari solusi terkait lokasi penyelenggaraan Piala Dunia U-17 di Indonesia. 

Pasalnya, ajang pesta sepak bola bergengsi dunia itu bentrok dengan penyelenggaraan konser Coldplay pada 15 November di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK).

Baca juga : Pj Gubernur Jakarta Tinjau Kesiapan JIS Jelang Piala Dunia U-17

"Stadion kita kan juga bukan hanya GBK. Yang lain kan ada," ujar Presiden Jokowi di Pasar Palmerah, Jakarta Pusat, Senin (26/6).

Jokowi membeberkan beberapa stadion yang berpeluang menjadi lokasi Piala Dunia U-17. Seperti Jakarta International Stadium (JIS), Stadion Manahan, Solo, hingga Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya.

"Wong stadion kita nih banyak kok yang sudah siap," ungkapnya. (Z-1)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat