visitaaponce.com

Gol Larut Wood Pastikan Forest Tekuk Sheffield

Gol Larut Wood Pastikan Forest Tekuk Sheffield
Penyerang Nottingham Forest Chris Wood melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang Sheffield United di laga Liga Primer Inggris.(AFP/Darren Staples)

CHRIS Wood memastikan Nottingham Forest meraih kemenangan pertama di Liga Primer Inggris musim ini setelah striker Selandia Baru itu mencetak gol dari sundulan di akhir laga untuk memastikan kemenangan 2-1 atas Sheffield United, Sabtu (19/8) dini hari WIB.

Wood mencetak gol pada menit 89 di City Ground untuk memastikan Forest bangkit usai kalah 2-1 dari Arsenal di laga pembuka musim, pekan lalu.

Anak-anak asuhan Steve Cooper unggul lebih dulu di babak pertama berkat sundulan Taiwo Awoniyi.

Baca juga: Pochettino Tegaskan Para Pemain Baru Chelsea Harus Bersaing untuk Jadi Starter

Gustavo Hamer menyamakan kedudukan sebulan jeda di penampilan debutnua untuk the Blades. Gelandang itu didatangkan Sheffield United dari klub Divisi Championship Coventry, pekan lalu.

Gol larut Wood itu membuat Sheffield menderita dua kekalahan beruntun di penampilan pertama mereka di Liga Primer Inggris usai meraih promosi dengan menjadi runner-up Divisi Championship pada musim lalu.

The Blades kalah 1-0 saat menjamu Crystal Palace, akhir pekan lalu.

Baca juga: De Zerbi Akui Brighton Harus Cari Keseimbangan Baru Usai Ditinggal Caicedo

"Kami memainkan permainan yang apik, penuh dengan taktik. Pada akhirnya kami mencetak dua gol yang bagus," ujar Cooper.

"Di awal laga, kami menunjukka keganasan sehingga kami bermain lebih nyaman dari biasanya. Kami memainkan permainan kami dan kami superior. Ini adalah sebuah kemajuan," lanjutnya.

Adapun pelatih Sheffield United Paul Heckingbottom mengatakan, "Forest mengawali laga dengan sangat baik. Kami melakukan kesalahan dan kebobolan satu gol.

"Namun kami sukses mengimbangi mereka selepas menit ke-20. Ini adalah penampilan yang saya inginkan," pungkasnya. (AFP/Z-1)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat