visitaaponce.com

Timnas U-17 Indonesia Bakal Uji Coba Perdana di Jerman Besok

Timnas U-17 Indonesia Bakal Uji Coba Perdana di Jerman Besok
Pelatih Timnas U-17 Bima Sakti memimpin latihan anak asuhnya di Jerman(Dok. PSSI)

TIM Nasional U-17 akan melakukan laga uji coba melawan klub divisi lima Jerman, TSV Meerbusch U-17 pada Rabu (27/9). Ini menjadi laga uji coba perdana tim asuhan Bima Sakti yang saat ini menjalani pemusatan latihan di Jerman untuk persiapan Piala Dunia U-17 2023.

Bima Sakti mengatakan sudah mempersiapkan tim dengan baik jelang laga uji coba nanti. 

"Kami selama satu minggu lebih disini, sudah rutin latihan, minggu kemarin lebih banyak di memperkuat pertahanan, awal minggu ini latihan penyelesaian akhir,” kata Bima.

Baca juga : Tim U-17 Jalani TC di Jerman 

Pelatih jebolan tim Primavera mengatakan saat ini para pemain dalam kondisi fisik yang bagus. Para pemainnya juga cepat beradaptasi dengan lingkungan di Jerman. 

"Saya senang anak-anak bisa beradaptasi cepat dengan lingkungan disini, terutama dinginnya udara dan cuaca di Jerman,” jelas Bima.

Baca juga : Persaingan Ketat di Semua Grup, Suporter Diharapkan Saksikan Langsung Piala Dunia U-17

Bima mengatakan, hasil uji coba nanti diharapkan bisa melihat sejauh mana perkembanban anak asuhnya bisa belajar sepak bola modern dari Jerman.

“Tujuan lain adalah mengevaluasi tim, selama kami latihan di Jerman. Dari situ kami bisa mengetahui kelemahan dan kekurangan kami serta kelebihan yang harus dipertahanakan dan bahkan diperkuat lagi,” kata Bima.

Tim U-17 Indonesia sudah tiba di Jerman sejak 18 September dan dijadwalkan menjalani pemusatan latihan sampai 23 Oktober. 

Selama di Negeri Panzer, Garuda Muda tinggal di dua kota yaitu di Monchengladbach dan Dortmund. Saat ini, skuad Garuda Asia menetap di Guesthouse Textile Academy, Monchengladbach. (Z-5)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Ghani Nurcahyadi

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat