visitaaponce.com

Terjadi 2018, Ini Alasan Polri Baru Usut Kasus Pengaturan Skor Liga 2

Terjadi 2018, Ini Alasan Polri Baru Usut Kasus Pengaturan Skor Liga 2
Wakabareskrim Polri Irjen Asep Edi Suheri mengungkapkan modus match fixing sebuah pertandingan di Liga 2, Rabu (27/9).(MGN)

WAKIL Kepala Badan Reserse Kriminal (Wakabareskrim) Polri Irjen Asep Edi Suheri menjelaskan alasan Polri baru menetapkan tersangka atas kasus pengaturan skor Liga 2. Padahal, kasus itu terjadi pada November 2018 lalu.

“Saya jelaskan. Tidak bisa kita melihat dan asal menentukan tindak pidana begitu saja,” kata Asep di Gedung Bareskrim Polri, Jakarta Selatan, Rabu, 27 September 2023.

Asep mengatakan Satuan Tugas (Satgas) Antimafia Bola Polri harus menemukan bukti permulaan yang cukup untuk mengusut sebuah kasus. Penyidik baru mendapatkan hal tersebut belakangan ini.

Baca juga : Ini Modus Operasi Pengaturan Skor Pertandingan Liga 2

"Kita dapatkan yang terbukti jelas-jelas di 2018 yang betul-betul bisa kita buktikan," papar jenderal bintang dua itu.

Lantas, bukti tersebut dirunut ke belakang. Ternyata, para pejabat termasuk wasit yang melakukan praktik kotor itu masih ada di lingkungan sepak bola Indonesia hingga 2023.

Baca juga : Erick Thohir Janji Tindak Tegas Pelaku Pengaturan Skor

"Jadi kenapa (penyidikan di belakang), karena informasi yang kita dapat di tahun itu dan dari analisis rekaman pertandingan pun terlihat jelas dan sudah ada pengakuan," ucap Asep. (MGN/Z-4)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Zubaedah Hanum

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat