visitaaponce.com

Mali Temani Spanyol Lolos ke 16 Besar Piala Dunia U-17 Indonesia

Mali Temani Spanyol Lolos ke 16 Besar Piala Dunia U-17 Indonesia
Pesepak bola Spanyol U-17 Daniel Yanez (tengah) berebut bola dengan Sekou Kone (kiri) dan Baye Coulibal dari Mali, pada Senin (13/11).(Antara)

TIMNAS Mali U-17 mengamankan tempat di babak 16 besar Piala Dunia U-17 2023. Tiket dikantongi Mali usai meraih kemenangan telak 5-1 atas Kanada pada laga terakhir penyisihan Grup B di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Surabaya, Kamis (16/11).

Hasil itu membuat Mali menemani Spanyol lolos ke 16 besar. Mereka menjadi runner-up di bawah Spanyol.

Lima gol Mali dicetak oleh Ibrahim Diarra, Mahamoud Barry, Ibrahim Kanate, Hamidou Makalou, dan Ousmane Thiero sedangkan Kanada hanya mamou membalaskan satu gol lewat Richard Chukwu.

Baca juga : Striker Mali Cetak Hattrick Pertama di Piala Dunia U-17 Indonesia

Ibrahim Diarra, yang tampil impresif sepanjang turnamen, membuka skor pada menit ke-14 dengan penyelesaian apik. Tak lama kemudian, Malu unggul 2-0 berkat gol Mahamoud Barry.

Kanada jelang turun minum berusaha mengejar melalui gol Richard Chukwu. Namun, mereka tak dapat mempertahankan momentum setelah jeda dan Mali memperbesar keunggulan.

Baca juga : Mali Hancurkan Uzbekistan 3-0 pada Piala Dunia U-17 Grup B di Manahan Solo

Gol demi gol terjadi melalui Ibrahim Kanate, Hamidou Makalou, kemudian Ousmane Thiero menutup kemenangan Mali di ujung laga.

Mali akan menghadapi runner up Grup F pada laga babak 16 besar di Surabaya, Selasa (21/11) pekan depan.

Sementara itu, Spanyol mengamankan posisi puncak di Grup B usai bermain imbang 2-2 melawan Uzbekistan di Stadion Manahan, Solo. Di babak 16 besar, Spanyol akan berjumpa salah satu tim peringkat tiga terbaik dari Grup A, Grup C, atau Grup D.

Adapun Uzbekistan hampir dipastikan tetap lolos melalui jalur peringkat tiga terbaik setelah mendulang empat poin dari tiga laga.

Kanada 1-5 Mali | Group B

Gol: Ibrahim Diarra (14), Mahamoud Barry (26), Richard Chukwu (45), Ibrahim Kanate (73), Hamidou Makalou (77), Ousmane Thiero (90+1)

Player of the match: Hamidou Makalou (Mali). (Z-4)

 

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Zubaedah Hanum

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat