visitaaponce.com

Adaro Bagi-bagi Dividen Total USD 1 Miliar

Adaro Bagi-bagi Dividen Total USD 1 Miliar
Petugas mengarahkan truk untuk bongkar muat batubara di area pertambangan PT Adaro Indonesia di Tabalong, Kalimantan Selatan(Antara)

PT Adaro Energy Indonesia Tbk (ADRO) akan membagikan dividen tunai dengan jumlah USD1 miliar atas laba bersih tahun 2022. Hal tersebut disampaikan dalam Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) yang digelar pada Kamis (11/5).

Presiden Direktur Perseroan, Garibaldi Thohir mengatakan, sebelumnya perusahaan sudah membagikan dividen interim senilai USD500 juta pada Januari 2023 lalu.

"Pada bulan Januari 2023, kami telah membagikan dividen interim sebesar USD500 juta. Rapat ini memutuskan pembagian dividen tunai final sebesar USD500 juta, sehingga total dividen yang kami bagikan untuk tahun buku 2022 berjumlah USD 1 miliar," ucap Garibaldi dalam keterangan usai RUPST di The St Regis, Jakarta.

Baca juga : Adaro Catat Kenaikan Laba 139%

Sementara itu, dalam agenda kedua RUPS Tahunan Adaro, para pemegang saham menyetujui penggunaan laba bersih Perseroan untuk tahun buku 2022 yang mencapai USD2,49 miliar.

Sehingga, total dividen yang dibagikan tersebut setara dengan 40,11 persen dari laba bersih perseroan tahun buku 2022. Lalu, sisa laba bersih sebesar USD1,49 miliar akan dialokasikan sebagai laba ditahan.

Baca juga : Hyundai Motor dan PT Adaro Minerals Tanda Tangani MoU Amankan Persediaan Aluminium

"Pada rapat ini, kami ingin mengungkapkan rasa syukur dan berterima kasih kepada seluruh pemegang saham atas partisipasi dan dukungan yang telah diberikan kepada Adaro sampai hari ini, hingga Adaro dapat memanfaatkan kondisi yang kondusif untuk mencatatkan kinerja operasional dan keuangan yang memuaskan,”  lanjut pria yang kerap disapa Boy Thohir.

Boy menuturkan pencapaian Adaro yang positif di tahun ini akan dimanfaatkan sebaga kesempatan untuk mendukung upaya percepatan transformasi bisnis yang lebih ramah lingkungan. 

“Demi menjadi Adaro yang lebih besar dan lebih ramah lingkungan," ujarnya. (Z-8)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Putra Ananda

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat