visitaaponce.com

La Grenouille Institute Siapkan SDM Handal Bidang Hospitality di Kapal Pesiar

La Grenouille Institute Siapkan SDM Handal Bidang Hospitality di Kapal Pesiar
Chef Bodo Diedrich sebagai Trainer Supervisor di La Grenoille Institute, Bali(Ist)

PENDIDIKAN yang lebih baik tidak hanya membekali individu dengan pengetahuan dan keterampilan yang mereka butuhkan untuk sukses, namun juga membuka potensi penuh dan memberdayakan para sumber daya manusia untuk menentukan masa depan mereka.

Di pusat Kota Bali, tepatnya di kawasan Tabanan, sejak Desember 2016 sebuah transformasi pendidikan La Grenouille Institute telah merancang pelatihan langsung dengan intensive program 4  minggu untuk memaksimalkan keterampilan dan mempersiapkan sumber daya manusia (SDM_ dalam dunia hospitality khususnya di industri jalur pelayaran kapal pesiar.

La Grenoille Institute adalah sebuah institusi Pendidikan yang dibangun Alain Doenlen dengani fasilitas paling terbaru dengan mensimulasikan lingkungan kapal pesiar di dunia nyata termasuk dapur kelas professional dan ruang makan.

Baca juga: Tingkatkan Kualitas SDM, UT Jalin Kerja Sama dengan Pemkab Pandeglang dan Bentani College of Hospitality]

"Saat ini La Grenoille Institute memiliki tim yang berpengalaman serta berkomitmen mendalam untuk membina dan mempersiapkan para siswa," kata Allain Doenlen- founder La Grenouille dalam keterangan, Minggu (17/12/2023).

Salah satunya adalah Chef Bodo Diedrich sebagai Trainer Supervisor di  La Grenoille Institute, Bali;

Chef Bodo Diedrich adalah seorang chef profesional berpengalaman lebih dari 20 tahun di industry kuliner internasional dan pelayaran yang dapat memperkenalkan para siswa pada teknik-teknik mutakhir dan tren terkini dalam menciptakan hidangan lezat dan memikat serta relevan dengan dunia kuliner.

Baca juga: Melongok Geliat Pendidikan Vokasi di Kota Bandung

Kehadiran Chef Bodo Diedrich telah memperkuat reputasi La Grenouille Institute sebagai salah satu institusi pendidikan kuliner terbaik di Indonesia.

Baca juga:Cakap Tingkatkan Kompetensi Bahasa Asing dan Hospitality SDM Pariwisata

"La Grenouille Institute mendukung karir bagi para pasca-lulusan-nya. Salah satu program unggulan kami adalah bantuan penempatan kerja langsung di industry pelayaran, dengan dukungan penuh dari mitra eksklusif kami, PT. Dewi Sri Baruna yang dipimpin oleh Ibu Ketut Sarini sebagai CEO," kata  Alain Doenlen

"PT. Dewi Sri Baruna adalah agen kapal pesiar yang telah berdiri sejak tahun 2018 dan memiliki ijin resmi dari Kementrian Tenaga Kerja Indonesia," kata Sarini Ketut CEO PT Dewi Sri Baruna.

"Melalui kemitraan ini, La Grenouille Institute memberikan kesempatan pasca lulusan-nya mendapatkan posisi yang diinginkan di industry kapal pesiar terkemuka," kata Sarini. (S-4).

 

 

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Deri Dahuri

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat