visitaaponce.com

Aamir Khan Umumkan Perceraian dengan Kiran Rao

Aamir Khan Umumkan Perceraian dengan Kiran Rao
Aamir Khan dan Kiran Rao(AFP.)

SUPERSTAR Bollywood Aamir Khan mengumumkan, Sabtu (3/7), bahwa ia berpisah dengan istrinya selama 15 tahun, pembuat film Kiran Rao. Pasangan itu merilis pernyataan yang mengatakan perpisahan mereka telah disepakati tetapi mereka akan membesarkan putra mereka bersama dan masih mengerjakan proyek bersama.

"Dalam 15 tahun bersama yang indah ini, kami telah berbagi pengalaman, kegembiraan, dan tawa seumur hidup, dan hubungan kami hanya tumbuh dalam kepercayaan, rasa hormat, dan cinta," kata mereka. "Sekarang kami ingin memulai babak baru dalam hidup kami--tidak lagi sebagai suami dan istri, tetapi sebagai orangtua dan keluarga untuk satu sama lain."

Khan dan Rao bertemu saat syuting film pada 2001. Saat itu Rao menjadi asisten sutradara. Mereka menikah pada Desember 2005.

Aktor 56 tahun itu lewat salah satu film fenomenalnya tentang gulat, Dangal, membuatnya menjadi bintang top India di Tiongkok. Sebelumnya, Aamir bercerai dari aktor Reena Dutta pada 2002.

"Kami memulai perpisahan yang direncanakan beberapa waktu lalu dan sekarang merasa nyaman untuk meresmikan ketetapan ini, hidup terpisah tetapi berbagi kehidupan kami seperti keluarga besar," kata Khan dan Rao.

"Kami tetap menjadi orangtua yang menyayangi putra kami Azad, yang akan kami asuh dan besarkan bersama. Kami juga akan terus bekerja sebagai kolaborator dalam film, Paani Foundation, dan proyek lain yang kami sukai."

Khan dan Rao, 47, berterima kasih kepada keluarga dan teman-teman mereka. "Tanpa mereka, kami tidak akan aman dalam mengambil keputusan besar ini."

"Kami meminta para pecinta kami untuk harapan dan berkah yang baik serta berharap seperti kami bahwa kita akan melihat perceraian ini bukan sebagai akhir, tetapi sebagai awal dari perjalanan baru."

Khan, seorang Muslim, ialah seorang aktivis kemanusiaan dan politik. Ia mengatakan pada 2015 bahwa ada perkembangan intoleransi terhadap Muslim. Sejumlah intelektual di India telah menyebabkan Rao, seorang Hindu, menyarankan mereka meninggalkan negara itu.

Baca juga: Robert Downey Jr Kagumi Aamir Khan setelah Menonton Lagaan

 

Dia telah mengerjakan remake dari hit Hollywood 1994 Forrest Gump berjudul Laal Singh Chaddha. Untuk sementara film itu akan dirilis pada akhir 2021. (AFP/OL-14)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Wisnu

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat