visitaaponce.com

Spotify Hadirkan Live Set Playlist Suga Agust D-Day Tour

Spotify Hadirkan Live Set Playlist Suga | Agust D-Day Tour
Live Set Playlist SUGA | Agust D D-DAY TOUR(MI/HO)

SUGA | Agust D D-DAY TOUR mungkin akan segera berakhir, namun para penggemar di Indonesia masih belum bisa melupakan penampilan member BTS tersebut saat ia naik ke panggung di Jakarta dan menjadi member pertama dalam grup yang melakukan tur solo. 

Bagi para penggemar yang ingin mengenang kembali pengalaman menakjubkan dari konser tersebut atau berkesempatan menonton pertunjukan tambahannya di Seoul, Agustus nanti, Spotify menghadirkan playlist terbaru yang cocok untuk didengarkan sebelum dan sesudah konser: SUGA l Agust D D-DAY TOUR Live Set Playlist. 

Live Set Playlist dari Spotify memungkinkan pendengar untuk merasakan kemeriahan penampilan langsung lewat pengalaman audio yang unik. 

Baca juga: Suga BTS Mengaku Cinta Makanan Indonesia

Setlist pada Live Set Playlist tidak hanya berisi lagu-lagu yang direkam di studio, tapi juga menyertakan rekaman audio langsung dari pertunjukan. Mulai dari salam pembuka oleh para artis, komentar dan interaksi penggemar di antara beberapa lagu, hingga sorak-sorai serta nyanyian penggemar - playlist ini memungkinkan para pendengar untuk merasakan, atau menghidupkan kembali energi dan kegembiraan saat menonton artis favorit mereka secara langsung. 

Live Set Playlist SUGA | Agust D D-DAY TOUR menampilkan rekaman audio serta lagu yang dibawakannya pada konser terakhir di Seoul, akhir Juni lalu, yang menunjukkan sekaligus merayakan identitas dan karyanya sebagai artis solo dan rapper utama BTS. 

Playlist ini meliputi semua lagu dari album studio debutnya baru-baru ini, D-DAY, yang mendapatkan lebih dari 19,7 juta pendengar di Spotify pada hari perilisannya, serta lagu-lagu ikonik dari album sebelumnya, seperti Agust D, Give It To Me, dan Daechwita, yang telah didengarkan lebih dari 260 juta kali. 

Baca juga: Album Face Jimin dan D-Day Suga BTS Dianugerahi Plakat dari Melon

Setelah mengguncang panggung dengan beberapa lagu populer dari diskografi BTS, playlist ini juga menampilkan lagu rap yang ditulis dan dibawakan rapper line BTS yang beranggotakan RM, SUGA, dan J-Hope, seperti BTS Cypher Pt.3: Killer dan BTS Cypher 4. 

Saat kamu memutar playlist-nya, kamu juga dapat mendengarkan kemeriahan para penggemar saat SUGA membuka penampilannya, bagaimana ia mengatur kerumunan penonton di antara beberapa lagu, dedikasinya kepada Ryuichi Sakamoto dan momen epik saat dia memberikan seruan kepada member BTS yang berada di stadion untuk mendukungnya. (RO/Z-1)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat