visitaaponce.com

Ditemukan, Dosen UII Aman di AS

Ditemukan, Dosen UII Aman di AS
Dosen Universitas Islam Indonesia (UII) Ahmad Munasir Rafie Pratama(Dok.Pribadi)

TEKA-teki hilangnya dosen Universitas Islam Indonesia (UII) Ahmad Munasir Rafie Pratama (AMRP) telah terpecahkan. Kementerian Luar Negeri (Kemlu) sudah menjalin komunikasi langsung dengan AMRP yang sedang berada di Amerika Serikat (AS).

“Kemenlu dan Konsulat Jenderal Republik Indonesia (KJRI) New York, AS, telah menjalin komunikasi langsung dengan AMRP. Konjen RI di New York juga telah bertemu langsung dengan beliau. Saat ini AMRP berada di AS dan Alhamdulillah dalam keadaan aman,” ujar pernyataan pihak Kemenlu, Jumat (24/2).

AMRP, lanjut keterangan itu, telah berkomunikasi dengan pihak keluarga di Indonesia dan UII. Yang bersangkutan menjelaskan kondisinya dalam keadaan sehat dan aman.

Baca juga: Pegawai Pajak yang Punya Harta Rp56 Miliar Berhenti jadi ASN

"Dengan demikian, maka penanganan hilangnya AMRP dinyatakan telah selesai. Kemenlu dan KJRI NY akan terus memantau kondisi AMRP dan memberikan pelayanan dan pelindungan sebagaimana diperlukan," tambah pernyataan Kemlu.

Selain itu, Kemlu menghormati keinginan AMRP dan keluarga yang menuntut ruang privasi. Maka berbagai macam spekulasi harus dihentikan.

Sebelumnya, Kadiv Hubinter Polri Irjen Khrisna Murti menegaskan AMRP tidak hilang. Khrisna mengungkapkan alasan Ahmad dikira hilang.

"(AMRP) mengubah rute tanpa memberi tahu siapa pun," kata Khrisna. (OL-4)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Akhmad Mustain

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat