visitaaponce.com

Ini Jadwal Paskah dan Jumat Agung

Ini Jadwal Paskah dan Jumat Agung
Simak jadwal misa di Gereja Katedral(Antara)

SAAT ini umat kristani sedang merayakan Hari Raya Paskah 2023, yang terdiri dari perayaan Kamis Putih, Jumat Agung, hingga berakhir paskah. 

Lalu, kapan serangkaian ibadah misa tersebut dilaksanakan? Nah, berikut ini jadwal misa paskah dan Jumat agung dari Gereja Katedral Jakarta 2023. 

Jadwal misa Kamis Putih Jumat Agung dan Paskah Gereja Katedral Jakarta 2023

Baca juga: Eutrofikasi Adalah: Pengertian, Penyebab, Dampak, dan Cara Mengatasi

Untuk mengetahui lebih lanjut, berikut jadwal misa Kamis Putih, Jumat Agung, dan Paskah Gereja Katedral Jakarta 2023.

Misa Kamis Putih offline - 16.30 
Misa Kamis Putih offline dan online - 19.00 
Misa Kamis Putih offline dan online  - 21.00
Tuguran offline - 22.30

Baca juga: Dukung Perkembangan Fesyen Muslim, Hijup Perluas Jaringan Toko Fisik

Jadwal Misa Jumat Agung Katedral Jakarta 2023 - 7 April 2023

Umat diajak mengenang dan merenungkan sengsara dan wafat Kristus dalam perayaan Jumat Agung. Katedral Jakarta menyelenggarakan jalan salib kreatif oleh Orang Muda Katolik (OMK).

  1. Misa Jumat Agung offline dan Jalan Salib Kreatif OMK - 09.00)
  2. Misa Jumat Agung offline dan online  - 12.00
  3. Misa Jumat Agung offline dan online  - 15.00
  4. Misa Jumat Agung offline - 18.00 

Jadwal Misa Sabtu Suci Katedral Jakarta 2023 - 8 April 2023

Hari Raya Sabtu Suci adalah salah satu hari penting bagi umat Kristiani. Hari ini merupakan bagian dari perayaan pekan suci menjelang Minggu Paskah. Seperti namanya, Hari Sabtu Suci ini jatuh pada hari Sabtu, setelah Jumat Agung dan sebelum Minggu Paskah. Hari ini termasuk dalam hari terakhir masa pra-paskah.

  1. Misa Minggu Paskah offline - 06.00
  2. Misa Minggu Paskah (Misa Pontifikal) offline dan online  - 08.30 
  3. Misa Minggu Paskah (Misa Keluarga) offline - 11.00
  4. Misa Minggu Paskah offline dan online - 16.30

Buku selama misa Pekan Suci tersedia dalam bentuk digital book. Digital book dapat diunggah di laman resmi atau akun Instagram Katedral Jakarta.

Demikian jadwal misa Kamis Putih Jumat Agung dan Paskah Gereja Katedral Jakarta 2023. Selamat beribadah! (Z-3)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Thalatie Yani

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat