visitaaponce.com

Alumni Australia Rayakan 70 Tahun Program Beasiswa Colombo

Alumni Australia Rayakan 70 Tahun Program Beasiswa Colombo
Duta Besar Australia untuk Indonesia Penny Williams(MI/Mesakh Ananta Dachi)

ALUMNI mahasiswa Australia di Indonesia, merayakan 70 tahun program beasiswa Colombo, yang berasal dari Pemerintah Australia untuk mahasiswa di Indonesia. Acara ini, diisi dengan Gala Dinner yang dihadiri oleh 750 mahasiswa Indonesia lulusan universitas Australia, di Raffles, Jakarta, Sabtu (19/05). 

Duta Besar Australia untuk Indonesia Penny Williams mengungkapkan, program beasiswa tersebut dapat meningkatkan hubungan antar negara.

"Hubungan yang terjalin secara personal melalui pendidikan merupakan inti dari hubungan kami. Hal ini merupakan fondasi bagi Australia dan Indonesia untuk bekerja sama dalam mendukung stabilitas, keamanan, dan kemakmuran masyarakat wilayah kami," ungkap Penny, dikutip Sabtu (20/5). 

Baca juga : Dana Indonesiana Dikenalkan di Cannes, Siap Ko-Produksi Film Lintas Negara

Penny mengungkapkan, Australia menjadi salah satu tujuan studi luar negeri paling populer bagi pelajar Indonesia. Dengan sekitar 20.000 pendaftar tiap tahunnya, alumni Australia yang berasal dari Indonesia, kini lebih dari 200.000 orang. Dan bergerak di bidang pemerintahan dan juga sektor bisnis. 

"Saya tidak pernah melebih-lebihkan, kalau bilang program beasiswa Colombo itu, memperlebar kesempatan bagi saya, dan saya percaya untuk kita semua. Melihat ke depan, saya pikir kita perlu suatu kesempatan beasiswa yang sama seperti ini" ungkap Wakil Presiden Republik Indonesia ke-11, Boediono. 

Baca juga : Kenali Rinaldi Nur Ibrahim Influencer Pendiri Youth Ranger Indonesia dan Otti Chips

"Australia dan Indonesia adalah tetangga. Dan opsi terakhir bagi keduanya, adalah menjadi teman," sambung Boediono.

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Ghani Nurcahyadi

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat