visitaaponce.com

FE UNJ Buka Pendaftaran Mahasiswa Baru untuk Program Magister Pendidikan Ekonomi

FE UNJ Buka Pendaftaran Mahasiswa Baru untuk Program Magister Pendidikan Ekonomi
Ilustrasi(Istimewa)

Fakultas Ekonomi Universitas Negeri Jakarta (FE UNJ) membuka penerimaan mahasiswa baru (PMB) Program Magister Pendidikan Ekonomi Tahun Akademik 2023/2024. Untuk Semester Genap, pendaftaran dibuka mulai awal Agustus hingga November dalam dua gelombang, yaitu Gelombang I pada 1 Agustus-23 September 2023 dan Gelombang II pada 2 Oktober-11 November 2023.

Dekan FE UNJ Ari Saptono mengatakan Magister Pendidikan Ekonomi bisa diikuti oleh alumni S1 dari program studi mana pun.

"Namun, mereka yang berasal bukan dari prodi Pendidikan Ekonomi, Bisnis, Akuntansi, atau Administrasi Perkantoran, akan diarahkan untuk mengikuti matrikulasi," ujar Ari melalui keterangan tertulis, Selasa (13/6).

Baca juga: Reza Rahadian Jadi Pengajar dalam Program Praktisi Mengajar di UNJ

Pada perkuliahan Program Magister Pendidikan Ekonomi, mahasiswa nantinya akan mendapatkan banyak bekal pengetahuan dalam ilmu pendidikan ekonomi dan ketrampilan pedagogik. Dalam proses perkuliahan, selain meperoleh materi teoritis, mahasiswa juga akan melakukan praktek pembelajaran.

Sementara itu, Wakil Dekan Bidang Akademik FE UNJ Usep Suhud menjelaskan bahwa prodi Magister Pendidikan Ekonomi cocok, baik bagi lulusan baru maupun yang sudah bekerja, karena jam perkuliahan dimulai setelah jam kerja.

Baca juga: UNJ Gelar Pengabdian Masyarakat Implementasi Pembinaan SMK

"Ada dua pilihan kelas. Jalur reguler, waktu kuliahnya sore hari dari hari Senin hingga Jumat. Sedangkan non-reguler, waktu kuliahnya Jumat sore dan hari Sabtu dari pagi hingga sore hari," terangnya.

Masyarakat yang berminat mendaftarkan diri untuk kelas Program Magister Pendidikan Ekonomi FE UNJ ini dapat mengakses informasinya melalu laman https://fe.unj.ac.id/ atau dapat datang langsung ke Fakultas Ekonomi UNJ di Kampus A UNJ. Sementara untuk pendaftaran dapat diakses melalu laman https://penmaba.unj.ac.id/. (Z-11)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Andhika

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat