visitaaponce.com

Pemerintah Tanggung Keberlanjutan Pendidikan Santri Al-Zaytun

Pemerintah Tanggung Keberlanjutan Pendidikan Santri Al-Zaytun
Foto areal bangunan komplek Pondok Pesantren Al Zaytun, Indramayu, Jawa Barat(Antara)

WAKIL Menteri Agama (Wamenag), Saiful Rahmat Dasuki mengungkapkan bahwa pihaknya akan bertanggung jawab memberikan pelayanan untuk santri Pondok Pesantren Al-Zaytun.

"Kalau secara pendidikan kami Kemenag bertanggung jawab atas memberikan pelayanan kepada para santri agar mereka tetap bisa belajar sebagai hak warga negara. Untuk masalah pidana nya dan lain-lain itu ke kementerian atau pihak terkait atau aparat kepolisian," katanya saat ditemui di Jakarta pada Rabu (16/8).

Saat ini, ia mengatakan bahwa Kemenag terus melakukan pembinaan terutama kepada para pengelola Pondok Pesantren Al-Zaytun

Baca juga : Rekening Panji Gumilang Akan Disita, Saldonya Ratusan Miliar Rupiah

"Agar bisa kembali kepada semangat mencerdaskan bangsa dan norma yang berlaku," ungkap dia.

Baca juga : Kasus TPPU dan Korupsi Dana BOS, Panji Gumilang Terancam 20 Tahun Penjara

Ia juga menjelaskan bahwa anggaran pendidikan mengalami kenaikan hampir 2,44 persen, sekitar Rp1,3 T.

"Kita akan alokasikan penuh buat pendidikan, terutama pendidikan islam," tandasnya. (Z-8)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Putra Ananda

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat