visitaaponce.com

Ketentuan Baru SNBP 2024, Cek Syarat dan Tahapannya

Ketentuan Baru SNBP 2024, Cek Syarat dan Tahapannya
Ketentuan Baru SNBP 2024, Cek Syarat dan Tahapannya(Ist)

SIAP menjadi mahasiswa di tahun 2024? Bingung terkait apa itu hal-hal yang bersangkutan dengan pendaftaran perkuliahan? Tenang aja, simak penjelasan berikut agar kamu bisa paham apa itu jalur penerimaan mahasiswa baru berdasarkan prestasi

Apa itu SNBP?

SNBP atau Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi ini sebelumnya bernama SNMPTN. Sejak tahun 2023 SNBP mulai dipergunakan untuk menyeleksi siswa berprestasi berdasarkan nilai. Nantinya setiap sekolah mengirimkan nama-nama siswa eligible. 

Jalur ini mengkombinasikan seluruh nilai, prestasi non akademik dan juga ada penilaian dari kampus. Makanya, jalur ini juga sering disebut sebagai jalur undangan. 

Baca juga: Aturan Baru 2024, Lulus SNBP Tidak Bisa Daftar Lagi di SNBT atau Mandiri

Pelaksanaan SNBP ini akan diselenggarakan oleh Lembaga Seleksi Nasional Penerimaan Mahasiswa Baru (SNPMB). Terkait hal tersebut, akan ada beberapa aturan yang telah ditetapkan oleh SNPMB untuk masing-masing calon peserta SNBP 2024. Aturan ini terkait tentang PDSS, akreditasi sekolah, dan pilihan program studi yang dipilih nantinya. 

PDSS adalah singkatan dari Pangkalan Data Sekolah dan Siswa. Data ini berisi rekam jejak kinerja sekolah dan nilai rapor siswa eligible untuk mendaftarkan dirinya ke jalur SNBP. 

Baca juga: Sembilan Siswa Sekolah Sukma Bangsa Pidie Lolos SNBP

Pengisian ini ditanggung jawabkan kepada pihak sekolah dan tanggung jawab serta kebenarannya menjadi tanggung jawab kepala sekolah. PDSS hanya diperuntukkan bagi sekolah yang menggunakan Kurikulum KTSP 2006, Kurikulum 2013, dan Kurikulum Merdeka. Jadi, kalau sekolah yang menggunakan kurikulum internasional, belum bisa mengikuti jalur masuk SNBP 2024. 

Jadwal Pendaftaran SNBP 2024

Pendaftaran mahasiswa baru akan segera dibuka pada bulan Desember ini. Simak tanggal-tanggal dibawah ini agar tidak ketinggalan. 

Pengumuman Kuota Sekolah: 28 Desember 2023
Masa Sanggah Kuota Sekolah: 28 Desember 2023 – 17 Januari 2024
Registrasi Akun SNPMB Sekolah: 8 Januari – 8 Februari 2024
Registrasi Akun SNPMB Siswa: 8 Januari – 15 Februari 2024
Pengisian PDSS: 09 Januari – 09 Februari 2024
Pendaftaran SNBP: 14 – 28 Februari 2024
Pengumuman Hasil SNBP: 26 Maret 2024

Ketentuan Baru SNBP 2024

Untuk pelaksanaan SNBP tahun 2024 ada aturan baru yang dikeluarkan oleh Lembaga Seleksi Nasional Penerimaan Mahasiswa Baru (SNPMB). simak penjelasan berikut agar tidak terjadi kesalahan. 

Siswa yang telah dinyatakan lulus seleksi Jalur SNBP 2024, SNBP 2023 dan Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN) 2022 tidak dapat mengikuti UTBK-SNBT 2024.

Siswa yang dinyatakan lulus seleksi Jalur SNBP 2024 tidak dapat mengikuti seleksi Jalur Mandiri di PTN manapun.

Aturan baru ini dilakukan agar setiap peserta lebih berhati-hati dalam menentukan pilihannya. Sebab, seleksi tahun sebelumnya banyak calon mahasiswa yang mendaftar lebih dari satu jalur. Hal ini menyebabkan banyak kursi kosong di perguruan tinggi. Hal ini dapat merugikan semua pihak, baik dari pihak perguruan tinggi maupun calon mahasiswa lainnya.

Kriteria Penilaian SNBP 2024

Bobot penilaian untuk  jalur masuk Seleksi Nasional Berbasis Prestasi mempunyai 2 aspek, yaitu minimal 50% nilai rata-rata rapor keseluruhan dan maksimal 50% nilai mata pelajaran minat dan bakat. Jika SNMPTN sebelumnya hanya berfokus pada nilai mata pelajaran tertentu saja, SNBP mempertimbangkan nilai dari keseluruhan mata pelajaran dan prestasi akademik lainnya.

Khusus untuk peserta yang memilih jurusan pada bidang Seni dan Olahraga wajib melampirkan portofolio sebagai penilaian tambahan. Selain itu, PTN juga berhak menambahkan kriteria lain untuk mencari calon mahasiswa terbaiknya. 

Persyaratan Sekolah SNBP 2024

1. SMA/MA/SMK yang mempunyai NPSN.

2. Ketentuan Akreditasi untuk alokasi siswa eligible:
Akreditasi A: 40 % terbaik di sekolahnya
Akreditasi B: 25 % terbaik di sekolahnya
Akreditasi C dan lainnya: 5% terbaik di sekolahnya

3. Mengisi Pangkalan Data Sekolah dan Siswa (PDSS). Data siswa yang diisikan hanya yang eligible sesuai dengan ketentuan poin nomor 2. 

hanya sekolah dengan kurikulum nasional yang dapat mengikuti SNBP. Namun tenang saja, SMA dengan kurikulum Internasional nantinya juga bisa mendaftar ke jalur SNBT/UTBK atau ujian mandiri. 

Akreditas sekolah juga sangat penting dalam menentukan jumlah kuota eligible. Karena semakin rendah akreditasinya, maka kuota siswa yang berhak mendaftar SNBP akan lebih sedikit.

Persyaratan Siswa Pendaftar SNBP 2024

Merupakan siswa SMA/SMK/MA kelas 12 pada tahun 2024 yang memiliki prestasi unggul
Warga Negara Indonesia (WNI) dan memiliki Nomor Induk Kependudukan (NIK).
Memiliki prestasi akademik
Memiliki NISN dan terdaftar di PDSS
Memiliki nilai rapor semester 1 sampai 5 yang telah diisikan di PDSS oleh sekolah
Peserta yang memilih program studi bidang seni dan olahraga wajib mengunggah Portofolio
Memiliki Kesehatan yang memadai sehingga tidak mengganggu kelancaran proses studi.
Memiliki prestasi akademik dan memenuhi seluruh persyaratan yang ditentukan oleh masing-masing PTN.

Ketentuan Memilih Program Studi SNBP 2024

Setiap siswa yang eligible diizinkan untuk memilih Prodi di PTN Akademik, PTN Vokasi, dan/atau PTKIN.
Setiap siswa dapat memilih dua program studi dari satu PTN atau dua PTN.
Jika memilih dua program studi, salah satu harus berada di PTN pada provinsi yang sama dengan SMA/MA/SMK asalnya.
Jika memilih satu program studi, dapat memilih PTN yang berada di provinsi mana pun.
Daftar program studi dan daya tampung SNBP dapat dilihat pada sub menu PTN SNBP

Tahap Pendaftaran SNBP 2024 

Pengumuman kuota bagi sekolah sesuai dengan akreditas dan jumlah siswa.
Registrasi akun SNPMB bagi sekolah melalui laman https://portal-snpmb.bppp.kemdikbud.go.id 
Siswa melakukan registrasi akun SNPMB di website yang sama.
SNPMB menginformasikan jumlah siswa yang eligible berdasarkan akreditasi sekolah.
Pihak sekolah menentukan nama-nama siswa yang eligible untuk dapat mengikuti SNBP.
Pihak sekolah mengisi PDSS nilai rapor siswa eligible.
Siswa eligible dan sudah masuk dalam PDSS melakukan pendaftaran SNBP di website yang sama.
Siswa memilih PTN dan program studi sesuai dengan keinginannya.
Siswa mengunggah portofolio, portofolio ini khusus jurusan Seni dan Olahraga dengan dokumen bukti keterampilan yang telah disahkan oleh Kepala Sekolah.
Siswa pendaftar wajib mencetak Kartu Peserta SNBP sebagai tanda bukti yang sah menjadi peserta SNBP 2024.
Seleksi jalur SNBP dimulai berdasarkan kriteria dari masing-masing PTN.
Hasil kelulusan SNBP diumumkan bulan Maret tanggal 26 2024 di laman SNPMB.
Peserta yang lolos melakukan daftar ulang sesuai dengan ketentuan PTN yang dituju.

Adapun tahapan-tahapan yang dilakukan oleh calon mahasiswa jalur undangan,
Seleksi dilakukan dengan tahapan sebagai berikut:

siswa pendaftar diseleksi berdasarkan urutan pilihan program studi pertama; dan
jika siswa tidak lulus seleksi pada pilihan program studi pertama, maka akan diikutkan pada seleksi pilihan kedua.

Tenang saja, jika belum bisa menggaet kampus lewat jalur SNBP, masih ada jalur lainnya seperti SNBT. SNBT akan membuka pendaftaran UTBK SNBT pada bulan Maret. Berikut jadwalnya 

UTBK SNBT: 21 Maret-5 April 2024
UTBK gelombang: 30 April dan 2-7 Mei 2024
UTBK gelombang 2: 14-20 Mei 2024
Pengumuman SNBT: 13 Juni 2024
Masa unduh sertifikat UTBK SNBT: 17 Juni-31 Juli 2024

Semua tahapan pada tanggal yang tertera di atas akan ditutup tepat pukul 15.00 di portal SNPMB. Sementara, verifikasi dokumen dan/atau daftar ulang di PTN bisa dilihat di website PTN masing-masing. 

Ketua Umum Penanggung Jawaban SNPMB 2024, Prof Ganefri, menyatakan bahwa dalam Seleksi Nasional Berbasis Tes (SNBT) tahun 2024, peserta diizinkan memilih hingga empat program studi, dengan tambahan ketentuan baru berupa penambahan soal isian. 

Meskipun materi ujian tetap sama, UTBK SNBT 2024 memperkenalkan perubahan dengan inklusi soal isian, berbeda dengan tahun sebelumnya yang hanya melibatkan pilihan ganda dan pilihan ganda kompleks, sebagaimana diungkapkan oleh Wakil Ketua I Tim Penanggung Jawab SNPMB, Rina Indiastuti. (Z-10)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Gana Buana

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat