visitaaponce.com

Kondisi Empat Anak Selamat di Hutan Amazon Mulai Membaik

Kondisi Empat Anak Selamat di Hutan Amazon Mulai Membaik
Kondisi keempat anak yang diselamatkan dari Hutan Amazon mulai membaik. Menurutp petugas kesejahteraan keluarga Kolombia, anak-anak itu sena(AFP)

EMPAT anak pribumi yang berhasil diselamatkan di Hutan Amazon, Kolombia menunjukkan perkembangan pemulihan yang memuaskan. Menurut pejabat kesehatan, Lesly, Soleiny, Tien Noriel, dan Cristin, keempat saudara tersebut, tengah menjalani perawatan di rumah sakit militer di Bogota setelah ditemukan dalam keadaan lapar dan dehidarasi, Jumat (9/6).

Keempat anak itu berhasil diselamatkan setelah 40 hari berada di Hutan Amazon, usai mengalami kecelakaan pesawat. Sayangnya, ibu mereka meninggal dunia dalam kecelakaan tersebut, yang juga merenggut nyawa dua orang dewasa yang mereka ikuti dalam perjalanan tersebut.

Pada hari Senin, anak-anak tersebut menunjukkan semangat yang tinggi, demikian seperti yang disampaikan oleh Adriana Velasquez dari Lembaga Kesejahteraan Keluarga Kolombia dalam sebuah video yang dikirim kepada media.

Baca juga: Pesawat Jatuh di Amazon, Ibu 4 Anak Hilang Sempat Hidup Empat Hari

"Mereka senang mewarnai dan menggambar. Mereka juga suka berbicara," tambahnya.

Kakak-kakak mereka mengalami kenaikan suhu tubuh, seperti yang diungkapkan oleh Astrid Caceres, rekan kerja Velasquez, dalam wawancara dengan W Radio. Sedangkan Tien Noriel sedang dalam pemantauan karena kemungkinan adanya reaksi terhadap makanan yang dikonsumsinya.

Baca juga: Hilang Lebih Dari 40 Hari di Hutan Amazon, Empat Anak Ini Berhasil Ditemukan Selamat

Tien Noriel juga terlalu lemah untuk berjalan saat tim penyelamat menemukan mereka berempat setelah melakukan pencarian melelahkan sejauh lebih dari 2.600 kilometer melalui hutan, hanya untuk menemukan mereka sekitar lima kilometer dari lokasi jatuhnya pesawat kecil.

Adik bungsu dari saudara-saudara tersebut masih dirawat di ruang perawatan intensif, bukan karena kondisi serius, melainkan untuk pemantauan yang lebih ketat mengingat usianya yang masih sangat muda. Caceres menambahkan keempat anak tersebut juga sedang mengganti waktu tidur yang terlewatkan.

Anak-anak diperkirakan akan tetap berada di rumah sakit selama dua hingga tiga minggu ke depan untuk pemulihan yang lebih lanjut. (AFP/Z-3)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Thalatie Yani

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat