visitaaponce.com

Dapur Solo Buka Gerai Kedua di Kota Bandung

Dapur Solo Buka Gerai Kedua di Kota Bandung
Suasana di Dapur Solo yang ada di Mal Trans Studio Bandung(DOK/DAPUR SOLO)

GUNA semakin memudahkan konsumen untuk menikmati hidangan yang disajikan, Dapur Solo menambah lokasi keduanya di Kota Bandung, yakni di Mal Trans Studio Bandung, di Jalan Gatot Subroto.

General Marketing Manager Eatwell Culinary Indonesia, Dwi Rahayu di
Bandung, Selasa (19/12), menyampaikan pihaknya mendengar suara pelanggan setianya, untuk menambah gerai di Bandung. Sebelumnya, satu gerai ada di Cihampelas Walk.

"Penambahan outlet ini diharapkan bisa menjadikan Dapur Solo lebih dekat dan mudah diakses para penikmat sajian. Lokasi outlet baru di lantai dua mal TSB, memiliki kapasitas dine in 72 kursi," jelasnya.

Menurut Dwi, Dapur Solo selalu menyajikan menu-menu andalan, semisal
nasi langgi, sop iga sapi, rawon dan banyak menu lain dalam nuansa
tradisional Jawa dengan sentuhan modern. Dapur Solo di mal TSB pun,
langsung memberikan banyak promo menarik untuk para konsumennya.

"Di antaranya harga khusus untuk menu andalan nasi langgi Solo Rp35 ribu, gratis es campur Solo disertai pembelian Rp150 ribu, gratis tote bag eksklusif disertai pembelian Rp250 ribu, tebus murah tiga kudapan
favorit hanya Rp9.900, dan promo pelajar es kopi susu gula aren hanya
Rp13 ribu," terangnya.

Saat ini, lanjut dia, Dapur Solo sudah memiliki 39 outlet tersebar di
Jabodetabek (36 outet), Jawa Barat (dua outlet) dan Serang (satu
outlet). Sampai akhir tahun, ditargetkan Dapur Solo memiliki 42 outlet.

"Kami juga sudah kantongi sertifikat halal berpredikat A. Dapur Solo
menjadi pilihan yang aman juga terpercaya, dengan aneka ragam menu nasi, sup, ulekan, sate, kudapan, minuman, tumpeng, sampai lunch box dadakan," ungkap Dwi.

Selain itu, tambah dia, pengunjung bisa mencoba nikmatnya menu andalan di Dapur Solo,  yakni nasi langgi Solo, nasi gudeg Jogja, nasi goreng
buntut, dan rawon komplit. Selain itu masih ada kudapan khas Indonesia, seperti serabi Solo, bakwan sayur, combro, mendoan, sosis Solo dan es campur Solo.

"Dapur Solo tak sekedar menyajikan makanan dan minuman tradisional khas Jawa. Tapi di sini terkenal pula aneka minuman kopi, yang tentu cocok untuk menemani kerja atau sekedar berkumpul bersama teman," imbuhnya.

Di beberapa gerai non mal, Dapur Solo juga bisa menjadi pilihan tempat pas, untuk merayakan berbagai acara, misalnya pernikahan, lamaran, ulang tahun, arisan, meeting atau lainnya. (SG)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Sugeng

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat