visitaaponce.com

Wagub DKI Tidak Perlu Demo Tolak PPKM, Nanti Covid-19 Makin Parah

Wagub DKI: Tidak Perlu Demo Tolak PPKM, Nanti Covid-19 Makin Parah
Wagub DKI Jakarta Ahmad Riza Patria(Antara)

WAKIL Gubernur (Wagub) DKI Jakarta, Ahmad Riza Patria, mengingatkan masyarakat untuk menahan diri tidak melakukan demonstrasi menolak perpanjangan pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) di tengah pandemi Covid-19.

Menurut Riza, dampaknya terlalu besar karena berpotensi menyebabkan penularan Covid-19 semakin meluas.

“Sekalipun diperbolehkan demo namun ini pada masa pandemi tidak boleh ada kerumunan jangan sampai demo menimbulkan kerumunan yang berakibat penularan Covid-19,” ujar Riza, di Balai Kota DKI Jakarta, Jumat (23/7) malam.

Riza mengaku demonstrasi di negara demokrasi seperti Indonesia diperbolehkan sejauh hal tersebut dilakukan sesuai dengan peraturan perundang-undangan. Namun, kita mengingatkan bahwa saat ini masih dalam situasi pandemi Covid-19. Bahkan angka kasusnya masih tinggi sehingga berbagai aktivitas yang sifatnya berkerumun seperti demonstrasi berpotensi terjadinya penularan Covid-19.

Baca juga: Tagar #KitaYakinJokowi jadi Trending di Twitter Saat Rencana Demo Jokowi End Game

“Perlu dipahami ini sekarang lagi masa pandemi. Kalau ada demo nanti terjadi kerumunan, kalau ada kerumunan ada interaksi maka terjadi penularan. Jadi jangan sampai niat demo yang dimaksudkan mungkin baik, tapi malah menimbulkan kerumunan yang berkaitan nantinya dengan penularan Covid-19,” jelasnya.

Riza menambahkan, penerapan PPKM darurat dilakukan pemerintah semata-mata untuk memastikan kesehatan dan keselamatan masyarakat. Jika ada masukan, kritikan, saran, Riza mendorong untuk menyampaikan secara tertulis atau cara lain yang tidak menimbulkan kerumunan.

“Silakan siapapun warga negara bangsa ingin menyampaikan aspirasi, sampaikan secara tertulis, boleh disampaikan langsung, boleh dengan konsep naskah akademik dan lain-lain. Pada prinsipnya siapapun boleh memberikan masukan untuk kepentingan bangsa dan negara,” ungkap Riza. (OL-4)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Akhmad Mustain

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat