visitaaponce.com

Inilah JawabanThe Bellezza Permata Hijau Soal Pengunjung Terjebak di Lift

Inilah Jawaban The Bellezza Permata Hijau Soal Pengunjung Terjebak di Lift
The Bellezza Suite Permata Hijau di Kebayoran Lama, Jakarta Selatan.(Ist)

BARU-baru ini, viral di media sosial berita mengenai pengunjung The Bellezza Suite Permata Hijau yang terjebak di dalam lift.

Salah satunya melalui unggahan @heraloebss yang menggambarkan bagaimana situasi pengunjung hotel terjebak di salah satu lift dalam keadaan lampu mati.

"Setengah jam terjebak lift, tamu hotel panik. Lampu dan AC lift juga mati, respon hotel dianggap lamban akhirnya korban telepon damkar," tulis pengguna X @heraloebss pada Rabu (6/9/2023).

Baca juga: Polisi Periksa 3 Orang Penanggung Jawab Proyek di Lokasi Jatuhnya Lift Sekolah Az-Zahra

Berita ini ramai diperbincangkan di platform X dan TikTok dengan narasi yang menggambarkan lambannya penanganan manajemen hotel. Perihal hal tersebut, building management The Bellezza Permata Hijau pun ikut bersuara.

Permohonan Maaf dari The Bellezza Permata Hijau

Dalam keterangan pers, Jumat (8/9), Imam Nugroho, Building Manager Hunian The Bellezza Permata Hijau, menyampaikan permohonan maaf yang sebesar-besarnya atas kejadian tersebut. Ia membenarkan kejadian yang menimpa beberapa tamu dan pengunjung tersebut.

Menurut Imam, kejadian tersebut disebabkan adanya permasalahan kelistrikan yang padam di area Jakarta Selatan, sehingga mengganggu operasional lift.

Baca juga: Industri Elevator dan Eskalator Diyakini Terus Bertumbuh

Namun pihaknya memastikan permasalahan itu dapat segera diatasi dengan cepat dan tanggap oleh tim engineering building management Th Bellezza Permata Hijau.

Bantah Tidak Merespons

"Kalau dinarasikan kami tidak merespons panggilan darurat itu sangat keliru. Kami justru dengan cepat merespons dan menenangkan pengunjung yang terjebak, pun tombol emergency tetap aktif dan berfungsi," ujarnya.

Hanya saja, Ia dapat memahami kondisi pengunjung pada saat itu pasti dalam keadaan panik. Makanya pengunjung merasa upaya perbaikan dan respon yang dilakukan terlalu lama.

Bahkan dalam video yang beredar, terlihat pengunjung tengah berbincang dengan tim building management dan ada usaha tim engineering untuk membukakan pintu lift secara manual dengan sigap.

Down Time dari Sistem Kelistrikan

"Jadi memang karena panik dan takut saja, sebenarnya perbaikan relatif cepat dan semua normal kembali. Kejadian ini force majeure karena mati lampu, ada down time dari sistem kelistrikan dan perpindahan ke genset," lanjutnya.

Ia pun menyampaikan permohonan maaf yang sebesar-besarnya atas ketidaknyamanan dikarenakan kejadian ini. Building management berupaya agar hal serupa tidak terjadi lagi di kemudian hari. Saat ini, seluruh layanan The Bellezza Suite Permata Hijau sudah berjalan normal.

Baca juga: Seorang Wanita Hamil Sempat Terjebak di Lift Balai Kota Depok yang Mati Mendadak

Perlu diketahui, perawatan elevator dan lift penumpang di The Bellezza Permata Hijau dilakukan secara berkala oleh vendor lift dari PT Jaya Kencana yang terpercaya.

Sebelumnya juga sudah dilakukan pengecekan pada 29 Juni 2023 lalu yang dilakukan oleh PT Toba Royal Indonesia dan dinyatakan memenuhi syarat K3 serta layak digunakan setahun ke depan.

Apalagi pihaknya juga mempunyai pendaftaran hasil evaluasi, hasil pemeriksaan dan pengujian berkala elevator dari Dinas Tenaga Kerja Transmigrasi dan Energi.

"Kami memohon maaf atas kejadian ini. Saat ini seluruh layanan sudah kembali normal. Kami juga mengantisipasi agar hal ini tidak akan terulang kembali," tutupnya. (RO/S-4)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Deri Dahuri

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat