visitaaponce.com

Permukaan Air Danau Yang Muncul Pascasiklon Seroja Terus Naik

Permukaan Air Danau Yang Muncul Pascasiklon Seroja Terus Naik
Warga mendatangi danau yang terbentuk pascasiklon Seroja di Kelurahan Sikumana, Kota Kupang, Nusa Tenggara Timur (NTT).(MI/Palce Amalo)

TINGGI permukaan air danau di RT 14 RW 06 Kelurahan Sikumana, Kota Kupang, Nusa Tenggara Timur (NTT) yang muncul setelah hantaman Siklon Seroja beberapa waktu lalu terus meninggkat. Akibatnya warga yang rumahnya berada di sisi danau tergenang air.

"Saya tempatkan alat pengukur di pinggir danau. Setiap hari air naik  lima sentimeter," kata Yery Manafe, warga setempat, Senin (19/4).

Menurutnya, permukaan air danau terus naik karena mendapatkan pasokan air dari delapan mata air besar yang muncul pasca badai, termasuk  sejumlah mata air kecil serta sebuah mata air di tengah danau. Saat ini, Yery telah membangun tembok penahan di bagian belakang rumahnya untuk mencegah air mengalir ke dalam rumahnya.

Yery mengatakan lokasi yang tergenang air tersebut merupakan lokasi pertanian warga setempat yang ditanami tanaman palawija dan hortikultura.

Sementara itu, setelah kemunculan danau tersebut viral di media sosial, warga Kota Kupang ramai-ramai datang ke sana untuk berwisata. "Sudah banyak orang datang ke sini untuk berwisata, ada yang foto-foto kemudian pulang," katanya.

Fenomena lain pascabadai adalah kemunculan pulau baru di pesisir  Dusun Sai, Desa Tolama, Kecamatan Loahulu, Kabupaten Rote Ndao. Pulau tersebut diduga terbentuk akibat dorongan tenaga siklon yang membawa naik sedimen dari bawah ke permukaan air. (OL-15)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Widhoroso

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat