visitaaponce.com

Anne Targetkan Purwakarta Nihil Stunting pada 2024

Anne Targetkan Purwakarta Nihil Stunting pada 2024
Bupati Purwakarta Anne Ratna Mustika (kanan) memberikan susu kepada seorang anak.(MI/REZA SUNARYA)

PENANGANAN kasus stunting menjadi prioritas utama Pemerintah Kabupaten Purwakarta. Berdasarkan Survey Status Gizi Indonesia pada 2021, prevalensi stunting di Purwakarta telah menunjukkan penurunan signifikan, dari 23,42% tahun 2019 menjadi 20,6% pada dua tahun lalu.

Bupati Purwakarta Anne Ratna Mustika mengatakan pencegahan stunting penting dilakukan sedini mungkin untuk menghindari dampak panjang yang merugikan, seperti terhambatnya tumbuh kembang anak.

Anne menjelaskan bahwa penanganan stunting menjadi salah satu fokus utamanya sejak awal menjabat. Dia menargetkan pada 2024 tidak ada lagi kasus stunting di Purwakarta.

Baca juga: Kakak Asuh Stunting Bogor Berusaha Tekan Angka Stunting

"Target kami pada tahun 2024 tidak ada lagi kasus stunting di Purwakarta. Pencegahan terus kami lakukan melibatkan semua pihak. Bagi kami, anak-anak memiliki hak yang sama untuk menikmati masa kecilnya," Kata Anne baru-baru ini.

"Kita terus keliling ke setiap Kecamatan, untuk memberikan bantuan kepada keluarga yang terkena stunting, dan memberikan pemahaman kapada masyarakat secara umum tentang bahaya dan dampak stunting. Kemarin di Kecamatan Pasawahan, hari ini di Kecamatan Purwakarta, besok di tempat lain, dan ini komitmen kami memerangi stunting sejak dini," lanjur Anne.

Baca juga: Serius Cegah Stunting, Tanah Datar Datangkan Ahli Gizi

Kebijakan yang dilakukan untuk pencegahan stunting menurut Anne, yakni melalui intervensi. Dimulai dari intervensi pada tahapan pranikah, ibu hamil, hingga ke tumbuh kembang fisik dan psikis anak. (Z-6)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Budi Ernanto

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat