visitaaponce.com

Hujan Lebat, TPS di Kota Kupang Tergenang Air

Hujan Lebat, TPS di Kota Kupang Tergenang Air
Suasana di salah satu TPS di Kupang, NTT, Rabu (14/2).(MI/PALCE AMALO)

HUJAN lebat mengguyur Kota Kupang, Nusa Tenggara Timur saat warga sedang mengantre di tempat pemunggutan suara (TPS) untuk memberikan hak suara mereka pada Pemilu 2024, Rabu (14/2).

Di TPS 7, Kelurahan Liliba, Kecamatan Oebobo, hujan lebat mengakibatkan TPS tergenang. Air masuk ke TPS melalui celah terpal yang digunakan sebagai atap.

Kondisi itu mengakibatkan seluruh kursi yang disiapkan di tenda basah. Pemilih kemudian berpindah ke lokasi lain yang masih aman dari genangan air dan ada juga yang tetap duduk di kursi, namun mengunakan payung. Begitu juga meja tempat anggota KPPS menerima surat pemberitahuan pemunggutan suara dari pemilih, digeser ke tempat yang lebih aman.

Baca juga : 2 TPS di Kelapa Gading Roboh, Pencoblosan Ditunda

Ketua KPPS 07 RIni Pah mengatakan pencoblosan terus berlanjut. "Sampai pukul 13.00 Wita selesai pencoblosan," ujarnya.

Adapun proses pencoblosan terlihat berjalan lambat lantaran satu pemilih rata-rata menghabiskan sekitar 5 menit di dalam bilik suara terutama pemilih lansia. Beberapa pemilih pesimistis seluruh pemilih yang terdaftar di TPS itu tidak seluruhnya memberikan hak suara mereka.

"Pencoblosan lambat karena ada lima surat suara, buka satu-surat saja butuh waktu lama," kata Canra, salah satu pemilih. Adapun total pemilih di TPS tersebut mencapai 297 orang. (Z-6)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Budi Ernanto

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat