visitaaponce.com

Stok Beras di Klaten Diklaim Aman hingga April 2024

Stok Beras di Klaten Diklaim Aman hingga April 2024
Beras SPHP digelontorkan di Pasar Gedhe Klaten untuk menekan kenaikan harga beras(MI/Djoko Sardjono)

STOK beras di Kabupaten Klaten, Jawa Tengah, aman untuk konsumsi sampai April 2024. Sementara itu, akhir Maret dan April, Klaten panen raya.

“Kita punya stok beras Februari-April nanti sebesar 57.603 ton. Ini cukup untuk konsumsi sampai bulan depan,” kata Bupati Sri Mulyani, Senin (4/3).

Luas panen padi di Klaten, Februari-April 2024 sekitar 22.201 hektare, dengan estimasi hasil panen padi setara beras mencapai 86.106 ton.

Baca juga : Bulog Pantau Penjualan Beras SPHP di Pasar Gedhe Klaten

Dengan estimasi hasil panen tersebut, stok beras di Klaten aman. Karena, kebutuhan konsumsi 9.500 ton per bulan, atau 28.500 ton pada Februari-April.

“Sehingga, Klaten dalam tiga bulan ini mengalami surplus 57.603 ton. Dengan demikian, stok beras aman sampai April,” jelasnya di Pendapa Pemkab Klaten.

Sementara itu, Pemkab Klaten bekerjasama Bulog menggelar bazar pasar murah untuk memenuhi kebutuhan pangan masyarakat miskin atau kurang mampu.

Baca juga : Beras Langka Jelang Ramadan, DPR RI Ingatkan Pemerintah

Bazar pasar murah dijadwalkan di seluruh 26 kecamatan. Kegiatan yang dimulai bulan lalu, kata Sri Mulyani, hingga saat ini sudah digelar di 13 kecamatan.

Tujuan digelar bazar pasar murah, adalah untuk membantu warga kurang mampu mendapatkan bahan pangan atau sembako dengan harga murah.

“Di bazar pasar murah harga satu paket isi beras lima kilogram, minyak goreng satu liter, dan gula pasir satu kilogram hanya Rp81 ribu, murah,” katanya. (JS/Z-7)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat