visitaaponce.com

Alwi Farhan Lupakan Kegagalan Nomor Beregu

Alwi Farhan Lupakan Kegagalan Nomor Beregu
Tunggal putra Indonesia, Alwi Farhan(PBSI)

TUNGGAL putra Indonesia Alwi Farhan lolos ke babak 32 besar Kejuaraan Bulu Tangkis Junior Asia 2023 seusai mengalahkan pemain Singapura, Remus Ng. Berlaga di GOR Amongraga, Rabu (12/7), Alwi menang dua gim langsung dengan 21-9, 23-21.

Alwi, yang merupakan kapten tim di nomor beregu, pada sektor perongan ingin maksimal dan tak ingin terlarut atas kegagalan tim beregu di final ketika melawan Jepang

Alwi ingin memberikan pembuktian bahwa di nomor perorangan untuk bisa meraih podium tertinggi.

Baca juga: Indonesia Hadapi Jepang di Final BAJC 2023

"Bersyukur bisa diberikan kemenangan dan bermain dengan baik. Saya tidak boleh terbawa suasana kemarin dan ingin memberikan bukti di nomor individu,” ungkap juara Bangladesh Junior International Series 2021 tersebut.

Alwi bertekad ingin tampil apik pada setiap pertandingan untuk bisa meraih hasil maksimal. Dia memasang target tinggi untuk bisa membayar lunas kegagalan di nomor beregu campuran.

Baca juga: Indonesia Ditantang Tiongkok Dalam Perebutan Juara Grup AJC 2023

"Lawan hari ini sangat konsisten sepanjang laga. Saya harus lebih fokus lagi dengan menjaga mental bertanding dan motivasi untuk meraih kemenangan pada setiap pertandingan," tambah Alwi.

Alwi Farhan lolos ke babak 32 besar dan akan menantang tunggal putra India, Samarveer. Pada pertandingan sebelumnya, Samarveer menang ketika melawan tunggal putra Hong Kong.

Sektor tunggal putra juga sudah meloloskan Zidane Cahyo Nugroho dan Jaden Abdullah Usman Putra Ayus.

Zidane lolos dahulu seusai mengatasi perlawanan tunggal putra Bangladesh, Sifat Ullah, dengan 21-15, 21-12.

Adapun untuk Jaden menyusul rekannya seusai mengalahkan tunggal putra Hong Kong, Chung Ching Cyrus, dengan keunggulan 21-14, 21-18.

(Z-9)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Putri Rosmalia

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat