visitaaponce.com

Target Berat untuk Timnas Hoki di Asian Games 2022

Target Berat untuk Timnas Hoki di Asian Games 2022
Latihan timnas hoki putri Indonesia di lapangan hoki, Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Rabu (16/8).(MI/BUDI ERNANTO)

KOMITE Olimpiade Indonesia (KOI) menyambangi lapangan hoki di Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta (16/8). Mereka meninjau persiapan timnas hoki yang akan berlaga di Asian Games 2022 pada bulan depan di Hangzhou, Tiongkok.

Ketua Umum KOI Raja Sapta Oktohari mengatakan pihaknya selain meninjau persiapan timnas juga untuk menyemangati Aulia Akbar Al Ardh dkk. Apalagi timnas hoki mampu tampil di Asian Games setelah lolos kualifikasi sektor putra pada Mei kemarin di Bangkok, Thailand. Sedangkan tim putri, lolos ke Tiongkok di kualifikasi pada Juni di Jakarta.

"Timnas kita ke Asian Games bukan karena mendapat wild card, mereka lolos kualifikasi. Saya sampaikan ke teman-teman hoki bahwa semua atlet yang ke multievent harus mendapat medali emas," kata Raja Sapta.

Baca juga: Kontingen untuk Asian Games Terus Dimatangkan

Ketua Umum Federasi Hockey Indonesia Budi Sulistijono mengatakan timnas sudah berlatih sejak SEA Games 2023 rampung. Latihan dilakukan hingga mereka lolos kualifikasi. Kemudian latihan dipusatkan di Jakarta hingga saat ini.

Soal target yang disebutkan Raja Sapta, Budi mengatakan bakal mempertanggung jawabkan dukungan KOI. "Motivasi dan perkembangan atlet luar biasa," kata dia.

Baca juga: Timas PUBG Mobile Lakukan Adaptasi untuk Versi Khusus Asian Games

Sementara Akbar mengatakan Indonesia nanti untuk tim putra di Asian Games masuk grup bersama Malaysia, Tiongkok, Oman, Thailand, dan Korea Selatan. Lalu untuk tim putri, seperti yang disampaikan kiper timnas Selly Amalia, ada di grup yang sama dengan Thailand, Tiongkok, Jepang, dan Kazakhstan. (Z-6)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Budi Ernanto

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat