visitaaponce.com

Bacaleg Muda Golkar Ajak Generasi Z tidak Golput, Maju Bersama Raih Indonesia Emas 2045

Bacaleg Muda Golkar Ajak Generasi Z tidak Golput, Maju Bersama Raih Indonesia Emas 2045
Bakal calon legislatif (Bacaleg) muda Golkar Wirananda Goemilang(Dok )

BAKAL calon legislatif (Bacaleg) muda Golkar Wirananda Goemilang mengajak generasi milenial mencakup generasi Z untuk menggunakan hak pilihnya alias tidak golput dalam perhelatan Pemilu 2024 mendatang. 

Wakil Sekretaris DPP Barisan Muda Kosgoro 1957 juga mengajak generasi Z untuk bersama menuliskan sejarah perjalanan bangsa mencapai Indonesia Emas 2045. 

“Mari rekan-rekan milenial untuk merajut bangsa dan negara demi tercapainya Indonesia Emas 2045 dalam bingkai NKRI,” ujar Wirananda dalam keterangan tertulisnya yang diterima di Jakarta, Sabtu (13/5). 

Baca juga : Soal Cawapres, Golkar Minta PKB Kedepankan Prinsip Setara

Bacaleg yang terdaftar dalam Pileg DPRD Kota Depok Dapil 1 Pancoran Mas ini menekankan pentingnya pelaksanaan pemilu yang ramah bagi anak muda. Pemilu harus bisa menciptakan suasana yang asik dalam berpolitik. 

Baca juga : Golkar Beri Sinyal Dukung Prabowo Capres

“Dalam rangka Pesta Demokrasi tahun 2024, tentu saya ingin menciptakan suasana asik dalam berpolitik,” ujarnya. 

Generasi muda disampaikan olehnya merupakan kunci tunas bangsa yang akan melanjutkan tongkat estafet para pendahulu. Generasi muda merupakan ujung tombak untuk meraih keemasan Indonesia di tahun 2045 mendatang. “Karena ditangan kita selaku generasi tunas bangsa yang akan melanjutkan tongkat estafet para pendahulu kita untuk meraih keemasan Indonesia tahun 2045,” ujarnya. 

Wirananda meyakini dengan semangat pengabdian, kerakyatan, dan solidaritas yang dimiliki oleh generasi muda akan mempercepat Indonesia untuk menjadi generasi emas. 

“Ketiga elemen tersebut adalah elemen ideal untuk merebut kemajuan bagi NKRI,” tuturnya. (Z-8)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Putra Ananda

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat