visitaaponce.com

Panelis Debat Capres-Cawapres Bakal Dikarantina

Panelis Debat Capres-Cawapres Bakal Dikarantina
Ilustrasi debat(Freepik.com)

EMPAT hari jelang diselenggarakannya debat calon presiden (capres) pertama, Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI masih belum menetapkan siapa saja panelis yang bertugas untuk menyusun daftar pertanyaan saat debat. Sejauh ini, yang telah ditentukan adalah lokasi dan tema debat.

Anggota KPU RI August Mellaz mengatakan, pihaknya masih menunggu usulan panelis yang disampaikan oleh masing-masing tim kampanye pasangan calon. Menurutnya, saat menyusun pertanyaan debat nanti, para panelis bakal menjalani proses karantina.

"Jadi ini (calon panelis) urusannya dikontak, kesediaan, terus nanti ada bagian komitmen waktu segala macam. Nanti ada proses selanjutnya mereka dikarantina, nyusun pertanyaan, nyusun soal," kata Mellaz di Kantor KPU RI, Jakarta, Jumat (8/12).

Baca juga : Anies Tegaskan Debat Penting untuk Sampaikan Gagasan dan Kebijakan

Untuk menghindari bocornya pertanyaan debat ke masing-masing pasangan calon, Mellaz juga mengatakan panelis bakal menandatangani pakta integritas.

Menurut Mellaz, setiap pasangan calon maupun publik telah mengetahui tema debat yang bakal digelar pihaknya selama lima kali. Tema debat capres pertama di Kantor KPU RI bertemakan pemerintahan, hukum, HAM, pemberantasan korupsi, penguatan demokrasi, peningkatan layanan publik, dan kerukunan warga.

Debat kedua diselenggarakan KPU khusus untuk cawapres bertemakan ekonomi kerakyatan, ekonomi digital, keuangan, investasi pajak, perdagangan, pengelolaan APBN/APBD, infrastruktur, dan perkotaan.

Baca juga : Akademisi yang Punya Pengalaman Politik, Profil Panelis Debat Kelima Tukiman Taruna Yoga

Adapun debat ketiga kembali untuk capres. Tema yang ditentukan KPU adalah pertahanan, keamanan, hubungan internasional, dan geopolitik.

Sementara itu, debat keempat yang digelar untuk cawapres mengambil tema pembangunan berkelanjutan, SDA, lingkungan hidup, energi, pangan, agraria, masyarakat adat, dan desa.

Sedangkan debat terakhir digelar untuk capres dengan tema kesejahteraan sosial, kebudayaan, pendidikan, teknologi informasi, kesehatan, Ketenagakerjaan, SDM, dan Inklusi. (Z-5)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Ghani Nurcahyadi

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat