visitaaponce.com

Surya Paloh Ingatkan Jangan Anggap Enteng Kritik Sivitas Akademika

Surya Paloh Ingatkan Jangan Anggap Enteng Kritik Sivitas Akademika
Surya Paloh mengingatkan  kritik dari para civitas akademika terhadap pemerintahan Presiden Joko Widodo (Jokowi) jangan dianggap enteng.(Medcom/Kautsar)

KETUA Umum Partai NasDem Surya Paloh mengingatkan kritik dari para civitas akademika terhadap pemerintahan Presiden Joko Widodo (Jokowi) jangan dianggap enteng. Pasalnya kritik tersebut lahir dari pemikiran cerdas mereka.

"Satu hal yang pasti saya pikir, kita tidak boleh meragukan dan menganggap enteng terhadap semua pikiran-pikiran yang mengkritisi apalagi yang datang dari para ilmuwan para guru besar kita," ujar Surya Paloh di Jakarta International Stadium (JIS), Jakarta Utara, Sabtu (10/2).

Menurut Surya Paloh, kritik tersebut sebagai bentuk memberikan pencerahan terhadap perjalanan kehidupan bangsa. Sekaligus untuk meneguhkan kembali moralitas bangsa.

Baca juga : Presiden tak Sensitif Tanggapi Kritik Civitas Academica

"Saya yakin semua niat baik dan memiliki niat baik untuk bagaimana kita bisa melaksanakan perjalanan kehidupan kebangsaan kita, dengan tetap berpijak pada nilai-nilai konstitusional, dan juga menjunjung tinggi etika dan moralitas kehidupan kebangsaan kita," ujar Surya Paloh.

Sebelumnya, sejumlah civitas akademika dari berbagai perguruan tinggi mengkritik bahkan membuat petisi terhadap pemerintahan Jokowi. Pemerintah dianggap telah melakukan tindakan-tindakan menyimpang di tengah proses penyelenggaraan negara.

Baca juga : Petisi Civitas Academica UGM untuk Presiden Jokowi Wujud Kesadaran UGM

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Thalatie Yani

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat