visitaaponce.com

Anies Baswedan Celupkan Satu Jari Usai Mencoblos

Anies Baswedan Celupkan Satu Jari Usai Mencoblos
Capres Anies Baswedan selesai menggunakan hak suaranya untuk Pemilu 2024.(Medcom/Fachri)

CALON presiden (capres) nomor urut 1 Anies Baswedan tuntas menggunakan hak suaranya di tempat pemungutan suara (TPS) 60, Waduk Lebak Bulus, Cilandak, Jakarta Selatan, Rabu (14/2).

Berdasarkan pantauan, Anies sempat menunjukkan kartu suara yang telah dicoblosnya sebelum memasukkan ke kotak suara. Dia lalu mengangkat jari yang telah dicelupkan ke tinta sebagai penanda sudah ikut mencoblos.

Anies mencelupkan jari telunjuk tangan kanannya ke tinta. Bahkan, istri Anies Fery Farhati Ganis serta anak-anaknya, Mutiara Annisa Baswedan dan Mikail Azizi Baswedan, juga mencelupkan jari senada.

Baca juga : Capres Anies Baswedan Siap Mencoblos

Anies mencoblos di tempat pemungutan suara (TPS) 60, Waduk Lebak Bulus, Cilandak, Jakarta Selatan. Mantan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) itu menggunakan hak suaranya bersama keluarganya.

Anak Anies, Mutiara Annisa Baswedan, jadi yang pertama dipanggil untuk mencoblos. Lalu dilanjutkan, anak Anies lainnya, Mikail Azizi Baswedan serta istrinya, Fery Farhati, kemudian Anies. (Z-3)

Baca juga : Diiringi Rintik Hujan, Anies Baswedan dan Keluarga Berjalan Kaki ke TPS

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Thalatie Yani

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat