visitaaponce.com

Onana Akui Awal Kiprahnya di Manchester United tidak Bagus

Onana Akui Awal Kiprahnya di Manchester United tidak Bagus
Reaksi kiper Manchester United Andre Onana usai kebobolan gol pertama di laga Liga Champions melawan Bayern Muenchen.(AFP/Tobias SCHWARZ)

PENJAGA gawang Manchester United Andre Onana mengakui dirinya mengecewakan rekan-rekan setimnya kala melakukan blunder saat Setan Merah menyerah 4-3 di kandang Bayern Muenchen di laga Liga Champions, Kamis (21/9) dini hari WIB.

Kekalahan ketiga beruntun Manchester United meningkatkan tekanan terhadap manajer Erik ten Hag.

Padahal Manchester United tampil gemilang hingga tendangan Leroy Sane gagal diantisipasi Onana pada menit 28.

Baca juga: Drama Tujuh Gol Warnai Kemenangan Bayern Atas MU

"Setelah kesalahan saya, kami kehilangan kendali laga. Situasinya menjadi sulit bagi kamu, terutama saya, karena saya mengecewakan tim," ungkap Onana.

Penjaga gawang Kamerun itu menjadi andalan Inter Milan saat mereka mencapai final Liga Champions namun kesulitan di awal kariernya bersama Manchester United sejak didatangkan seharga 47 juta pound sterling.

Manchester United, kini, kebobolan tiga gol atau lebih di tiga laga secara beruntun, kali pertama sejak 1978.

Baca juga: Solskjaer: Kembalinya Ronaldo ke Manchester United Sebuah Kesalahan

"Awal karier saya di Manchester tidaklah bagus. Ini bukanlah cara bermain yang saya inginkan," kata Onana.

"Hari ini adalah penampilan terburuk saya dan sulit karena kami memiliki ambisi besar. Kami ingin memenangkan segalanya. Tadi adalah peluang kami untuk bangkit."

"Ini adalah masa yang sulit. Kami harus bersatu dan belajar dari kesalahan karena itu adalah satu-satunya cara," lanjutnya.

Manchester United kini kalah di empat dari enam laga pertama musim ini, kali pertama dalam tempo 37 tahun. (AFP/Z-1)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat