visitaaponce.com

Tuchel Puji Atmosfer Berisik di Galatasaray

Tuchel Puji Atmosfer Berisik di Galatasaray
Pelatih Bayern Muenchen Thomas Tuchel(AFP/OZAN KOSE)

PELATIH Bayern Muenchen Thomas Tuchel memuji atmosfer berisik dan emosional yang akan menyambut mereka di laga Liga Champions di kandang Galatasaray, Rabu (25/10) dini hari WIB.

Mantan pelatih Schalke Domenico Tedesco memasang suara penonton dengan volume tertinggi di kereta dalam perjalanan ke Turki untuk melawan Galatasaray pada babak penyisihan grup Liga Champions musim 2018-19. Namun, Tuchel menegaskan tidak ada cara untuk menduplikasi atmosfer di kandang Galatasaray.

"Atmosfernya akan sangat berisik dan sangat emosional. Itu akan menjadi faktor," ungkap Tuchel, Senin (23/10).

Baca juga: Maignan Tegaskan Siap Kawal Gawang AC Milan Kontra PSG

"Galatasaray akan memanfaatkan hal itu untuk keuntungan mereka. Laga ini akan menjadi tantangan bagi kami," lanjutnya

AFP/YASIN AKGUL--Para pendukung Galatasaray

Bayern juga mengalami krisis pemain dengan hanya bisa membawa 18 pemain ke Istanbul.

Serge Gnabry, Dayot Upamecano, Raphael Guerreiro, dan Leon Goretzka tidak ikut bertolak ke Istanbul karena cedera. Adapun kapten Manuel Neuer juga belum pulih dari cedera patah kaki setelah hampit setahun absen.

Baca juga: Pelatih Sevilla Sebut Laga Melawan Arsenal Adalah Kesempatan bukan Halangan

Tuchel mengakui mempercepat proses pemulihan Noussair Mazraoui, dengan mengatakan," Kami mendorong proses pemulihannya hingga batas maksimal."

"Jika dia merasa nyaman, dia akan bermain. Secara medis, dia baik-baik saja," imbuhnya.

Bayern telah membukukan rekor 36 laga babak penyisihan grup Liga Champions tanpa kalah dengan memenangkan 15 di antaranya. Namun, Galatasaray juga memiliki catatan apik tersendiri yaitu 17 laga tanpa terkalahkan di semua kompetisi pada musim ini.

Galatasaray, yang menduduki peringkat dua klasemen Liga Turki, juga baru saja menang 3-2 di kandang Manchester United, Old Trafford, di laga terakhir mereka di Liga Champions. (AFP/Z-1)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat