visitaaponce.com

Tanpa Salah, Mesir Lolos ke Babak 16 Piala Afrika

Tanpa Salah, Mesir Lolos ke Babak 16 Piala Afrika
Pemain Mesir Mahmoud 'Trezeguet' Hassan berselebrasi usai mencetak gol ke gawang Cape Verde.(AFP)

Mesir dipastikan lolo ke babak 16 Piala Afrika 2023 meski hanya bermain imbang dengan Cape Verde dengan skor 2-2. Lolosnya Mohamed Salah ke fase gugur dan kawan-kawan tidak terlepas dari hasil pertandingan di grup yang sama, yakni Mozambik dan Ghana yang juga berakhir imbang 2-2.

Dengan hasil itu, Mesir berada di peringkat kedua dengan torehan tiga poin dari tiga laga yang dijalani. Mesir mendampingi Cape Verde yang sudah lebih dulu memastikan diri lolos ke babak 16 besar sebagai juara grup. Sementara itu, Ghana dan Mozambik tertahan di posisi tiga dan empat denagn poin yang sama, dua.

Kendati lolos ke babak selanjutnya, langkah Mesir dipastikan bakal berat karena pemain andalan mereka, Mohamed Salah mengalami cedera dan tidak akan bisa dimainkan pada laga-laga selanjutnya. Salah kini tengah menerima perawatan di Liverpool, Inggris.

Baca juga: Sempat Dianggap Terlalu Tua, Zwane Antar Afrika Selatan Tekuk Namibia

Jalannya pertandingan

Cape Verde membuka keunggulan pada menit ke-45 melalui tendangan kaki kiri Gilson Tavares di dalam kotak penalti. Itu menjadis atu-satunya gol yang tercipta di babak pertama.

Mesir bermain agresif di babak kedua dan sukses mencetak gol penyeimbang. Mahmoud Trezeguet menjadi pemain penyelamat berkat golnya pada menit ke-50.

Baca juga: Top Skor Sepanjang Masa Timnas Italia, Gigi Riva, Meninggal Dunia

Laga berjalan semakin sengit. Mesir berhasil mencetak gol kedua pada menit ke-90+3 berkat Mostafa Mohamed. Namun, kemenangan Mesir yang sudah di depan mata kandars setelah Cape Verde mencetak gol balasan melalui Semedo pada menit ke-90+9. (Ant/Z-11)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Andhika

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat